Aurel Hermansyah Ingin Orangtuanya Duduk di Pelaminan Pernikahan Tanpa Raul Lemos, Ashanty: "Nggak Wajar"

By Kirana Riyantika, Jumat, 19 Maret 2021 | 10:38 WIB
Aurel ingin orangtuanya duduk di pelaminan tanpa Raul Lemos (Instagram/@aurelie.hermansyah)

Nakita.id - Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar akan melangsungkan akad nikah pada Sabtu (3/4/2021).

Akad nikah tersebut akan digelar di Masjid Istiqlal, Jakarta dihadiri kerabat terdekat.

Sedangkan resepsi pernikahan rencananya akan digelar secara megah setelah Hari Raya Idul Fitri.

Publik kemudian bertanya-tanya, siapa kah yang akan duduk di pelaminan nanti?

Baca Juga: Gelar Bundadari Karena Merawat Aurel Hermansyah dan Azriel Ditolak Mentah-mentah, Ashanty:

Hal ini terungkap melalui kanal YouTube MAIA ALELDUL TV yang tayang pada Kamis (18/3/2021).

"Pertanyaannya kepada keluarga yang sudah bercerai. Kira-kira kalau Atta sama Aurel menikah, yang duduk di pelaminan siapa?" tanya Maia Estianty.

Ashanty mengungkapkan bahwa dirinya dan Anang Hermansyah membebaskan pilihan Loli, nama panggilan Aurel.

"Kakak harus mengikuti isi hati kakak. Kakak mau siapa pun (mendampingi di pelaminan) bunda nggak boleh sakit hati misalnya mimi sama pipinya bunda malah seneng kan aku jadi sibuk sama acara," ujar Ashanty.

Ternyata, Aurel ingin yang mendampingi dirinya di pelaminan saat menikah nanti adalah Anang, Ashanty, dan Krisdayanti.

"Bunda, aku pengennya ada bunda ada mimi juga," pinta Aurel yang ditirukan Ashanty.

Ashanty kemudian merespon keinginan Aurel.

Ashanty bercerita tentang siapa yang duduk di pelaminan pernikahan Aurel Hermansyah

Baca Juga: Ditemani Atta Halilintar, Aurel Hermansyah Kunjungi Dokter Kandungan Usai Gelar Lamaran 'Kalau Malam Pertamanya Jos Gimana?'

"Kak, nggak lucu kalau tiga orang. Nggak wajar, nggak pernah wajar. Aku banyak liat orang yang berpisah juga," respon Ashanty menasihati.

Di balik itu semua, Ashanty sebenarnya merasa kasihan dengan putri sambungnya tersebut.

"Sebenernya anak itu (Aurel) kasihan. Kasihan karena terlalu banyak  menjaga hati orang. Karena orangtuanya dua," tutur Ashanty.

Aurel ingin Ashanty duduk di pelaminan pernikahannya meski statusnya hanya ibu sambung karena Ashanty telah merawatnya sejak kecil.

Namun, di sisi lain ia juga ingin didampingi KD yang merupakan ibu kandung.

"Jadi, tanpa om Raul?" tanya Maia.

Tak ingin salah bicara, Ashanty meminta Maia tanya sendiri dengan Aurel Hermansyah.

"Aku bilang kak, mau di pelaminan atau nggak aku tau betapa besar cintamu padaku, betapa besar cintamu pada ibumu," kata Ashanty bijak.

Hingga saat ini, Raul Lemos dikabarkan tidak bisa hadir di acara pernikahan Aurel Hermansyah.

Baca Juga: Atta Halilintar Sudah Pikirkan Malam Pertama, Minta Aurel Hermansyah Pakai Baju Ini

Suami KD tersebut berada di Timor Leste karena terjebak lockdown.

Ashanty berharap dengan adanya pernikahan Aurel membuat hubungan antara keluarganya dengan keluarga Raul Lemos membaik.

Sebab, hubungan dua keluarga tersebut diakuinya kurang harmonis beberapa waktu lalu.