Hari Dongeng Sedunia: Begini Cara Unik Intan Nuraini Menerapkan Kemampuan Aktingnya untuk Mendongengkan Sang Buah Hati

By Ela Aprilia Putriningtyas, Sabtu, 20 Maret 2021 | 19:35 WIB
Intan Nuraini bagikan tips mendongeng. (Instagram/intan_nuraini23)

Nakita.id - Hari Dongeng Sedunia diperingati tepat hari ini 20 Maret 2021.

Kebiasaan mendongeng untuk anak mungkin sudah sering Moms lakukan hampir setiap hari.

Tetapi jangan salah jika mendongeng bukan saja aktivitas seru yang bisa dilakukan Moms dan buah hati, tetapi mendongeng juga memiliki banyak manfaat.

Baca Juga: Hari Dongeng Sedunia: Moms yang Setiap Hari Bacakan Dongeng Sebelum Tidur untuk Bayi Bakal Dapat Manfaat Tak Terduga Ini

Kapan biasanya Moms membacakan dongeng untuk si Kecil? Tak jarang Moms memilih untuk membacakan dongeng saat menjelang tidur.

Biasanya si Kecil memiliki pilihan sendiri soal dongeng apa yang ingin ia dengarkan nanti malam.

Biasanya untuk anak usia di bawah 5 tahun lebih menyukai dongeng-dongen ringan seperti kehidupan binatang.

Moms bisa menyesuaikan keinginan anak-anak untuk dibacakan dongeng apa malam ini.

Mendongeng tidak saja seru, anak-anak bahkan juga lebih mudah untuk terlelap saat tidur.

Membacakan dongeng pada anak rupanya juga memiliki sederet manfaat luar biasa untuk tumbuh kembang mereka seperti dimuat Tibun Bali:

- Menambah kosakata anak

Saat Moms mulai rajin membacakan dongeng untuk anak, mereka akan terbiasa dengan menambah berbagai kosakata.

Anak-anak juga akan lebih mudah untuk mengungkapkan perasaanya melalui kata-kata yang mudah dimengerti oleh oramng dewasa.

Baca Juga: Memperingati Hari Dongeng Sedunia, PMB Berbagi Ceri(t)a Berikan Tips Cara Bercerita Sesuai Tahapan Usia Si Kecil, Yuk Cari Tahu!

- Mempermudah komunikasi

Anak memiliki reaksi yang berbeda ketika mereka masalah dengan komunikasi yang tidak sampai pada orang yang dituju.

Terkadang mereka akan menjadi diam atau bahkan mengamuk saat apa yang ingin ia komunikasikan tidak dapat dimengerti oleh orangtuanya.

Dongeng yang ringan dan mudah dipahami oleh anak-anak akan membantu mempermudah mereka belajar berkomunikasi.

Hari Dongeng Sedunia:

Terlebih juga dibantu dengan karakter dongeng yang ada pada buku bacaan.

Dengan membacakan dongeng, anak belajar untuk meminta tolong dan mengungkapkan perasaan.

Artis cantik Intan Nuraini rupanya juga memiliki kebiasaan mendongeng untuk anaknya yang baru berusia balita.

Seperti dimuat Kompas.com, Intan Nuraini menyebut jika ia memanfaatkan kemampuan aktingnya untuk mendongeng.

Baca Juga: Hari Dongeng Sedunia: Ternyata Membacakan Dongeng untuk Anak Bisa Membantu Si Kecil Belajar Hal Penting Ini

"Jujur aku spesialisnya akting, kan kerjaanku. Jadi ini juga saatnya aku bisa akting dengan berandai-andai aku jadi karakter di dongeng itu," ungkap Intan.

Rupanya Intan Nuraini memilih untuk membacakan dongeng seperti dirinya memerankan langsung tokoh dalam cerita yang ia bacakan.

Intan Nuraini menambahkan jika gestur tubuh yang coba ia perlihatkan pada anak-anak membuat si Kecil lebih tertarik dan memperhatikan apa yang ia sampaikan.

Punya trik unik seperti Intan Nuraini ini mengharuskan dirinya untuk sabar dan tidak boleh putus asa.

"Cuma kita memang harus sabar, enggak boleh putus asa dan enggak boleh memaksakan si anak juga untuk stay," ucapnya.