Aurel dan Atta Gagal Gelar Akad Nikah di Masjid Istiqlal, Anang Hermansyah Justru Bersikap Lepas Tangan Gegara Hal Ini, 'Bukan Kapasitas Orangtua'

By Aullia Rachma Puteri, Rabu, 24 Maret 2021 | 14:38 WIB
Anang Hermansyah dan Aurel (Instagram/ @aurelie.hermansyah)

Nakita.id - Persiapan pernikahan Aurel dan Atta kini sedang menjadi sorotan.

Pasalnya, di tengah pandemi seperti ini keduanya besikukuh menikah agar hubungan keduanya sah dimata hukum dan agama.

Serangkaian acara sebelum hari H pun digelar.

Mulai dari acara lamaran, acara siraman, hingga pengajian pun dilaksanakan.

Banyak momen tercipta di sana.

Baca Juga: Cuma Absen di Acara Siraman, Begini Cara Aurel Hermansyah Tunjukkan Kemesraan dengan Krisdayanti di Instagram, Tulisan Tangan Anak Sambung Ashanty Jadi Sorotan

Ketiga acara tersebut bahkan sampai disiarkan di salah satu TV swasta.

Selain banyak momen tercipta, acara jelang pernikahan ini semuanya berlangsung secara khidmat.

Ketiga acara juga sudah selesai digelar. Itu berarti tinggal 1 acara lagi yaitu akad nikah Atta dan Aurel.

Diketahui, akad nikah Atta dan Aurel seharusnya berlangsung di Masjid Istiqlal.

Mereka bahkan sudah mengajukan surat rekomendasi numpang nikah di KUA Sawah Besar.

Tapi sayangnya, permintaan ini tak disetujui. Akhirnya Aurel dan Atta harus mengubur keinginan mereka untuk menikah di sana.

Di lain kesempatan, Anang Hermansyah sebagai seorang ayah Aurel Hermansyah angkat bicara.

Anang Hermansyah membenarkan bahwa akad nikah Atta dan Aurel tak jadi dilaksanakan di Masjid Istiqlal.

"Lokasi masih didiskusikan dan masih digodok. Jadi memang belum dipastikan dimana tempatnya (akad nikah Aurel dan Atta)," kata Anang Hermansyah ketika ditemui bersama Ashanty, melansir dari Tribunnews.com, Selasa (23/03) malam.

Anang Hermansyah, Aurel dan Ashanty

Baca Juga: Istri Anang Hermansyah Sibuk Urus Pernikahan Aurel, Vindyka Giselle Orang Kepercayaan Ashanty Mendadak Murka Gegara Hal Ini, 'Kalian yang Julid!'

"Jadi ini masih dalam penggodokan dari Atta dan Aurel dengan timnya, masih menyusunnya dengan baik," tambahnya.

Kata Anang, Atta dan Aurel sampai saat ini belum menemukan lokasi akad nikah karena keduanya tak mau gegabah.

"Mereka melakukan kehati-hatian karena ini kan harus menentukan protokol kesehatan yang tepat. Masih dalam koordinasi berbagai pihak bagaimana supaya nanti pelaksanaan akad nikah dan resepsi tidak menimbulkan masalah," ucapnya.

"Makanya faktor kehati-hatian melaksanakan itu," sambungnya.

Suami Ashanty tersebut membocorkan, kalau Aurel dan Atta sudah menetapkan tiga tempat yang menjadi pilihan, untuk digelarnya acara akad dan syukuran pernikahan.

"Yang bisa jawab Atta dan Aurel. Jadi teman-teman silahkan minta penjelasan Atta dan Aurel. Bukan kapasitas kami selaku orangtua," ungkapnya.

Tak mau membocorkan pilihan tempat pernikahan Aurel dan Atta, karena mantan suami Krisdayanti itu menyerahkan persiapan pernikahan kepada sang anak dan tak mau terlalu ikut campur.

"Kita berdua pengin menyerahkan semuanya ke mereka karena mereka punya tim, mereka sudah dewasa dan sudah menyusun kesiapan ini sedemikian rupa, kita tidak mungkin gerecokin mereka," jelasnya.

Baca Juga: Ikut Pontang-panting Urus Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Penampakan Suwarsih Tangan Kanan Ashanty Tuai Sorotan Netizen Gegara Ini: ' Awut-awutan'

Ashanty dan Anang Hermansyah

Alasan Anang Hermansyah tak mau terlalu ikut campur persiapan pernikahan, karena ia ingin Atta dan Aurel bisa merasakan setiap tahap prosesnya.

"Perjalanan ini kan perjalanan sejarah mereka yang baru. Mereka melakukan ini dengan hati-hati dan ingin kita sebagai orangtua ya ini perjalanan mereka insya allah tidak akan ada masalah apapun," ujar Anang Hermansyah.

Rencananya, Aurel Hermansyah akan dinikahi resmi oleh Atta Halilintar pada 3 April 2021.

Semula, mereka mau menggelar akad nikah di Masjid Istiqlal.

Karena belum siap, Atta dan Aurel belum memutuskan dimana mereka akan menggelar akad nikahnya nanti.