Jerawat pada Alis Bikin Keki, Ini Cara Mudah Hempaskannya

By Kirana Riyantika, Rabu, 31 Maret 2021 | 07:25 WIB
Ilustrasi jerawat pada alis (Freepik)

Pilih make up yang non-comedogenic sehingga terhindar dari jerawat.

3. Perlengkapan alis yang kotor

Perlengkapan perawatan alis yang kotor bisa membuat bakteri tumbuh subur.

Bakteri bisa menyebabkan jerawat parah yang mengganggu.

Jadi sebisa mungkin bersihkan peralatan perawatan alis secara berkala demi kebersihan dan alis terhindar dari jerawat.

Baca Juga: Coba Gosok-gosok Nanas pada Wajah dengan Campuran Bahan Alami Berikut Ini untuk Kulit Makin Bersih dan Bebas Jerawat

4. Tidak membersihkan alis dengan benar

Setelah seharian mengenakan make up untuk alis, maka alis akan menjadi kotor.

Moms wajib membersihkan alis setelah beraktivitas seharian.

Tidak benar dalam membersihkannya bisa membuat alis mudah berjerawat.

5. Rambut tumbuh ke dalam

Apabila Moms sedang mengalami masalah rambut tumbuh ke dalam, maka jerawat di area alis sebagian besar disebabkan oleh hal tersebut.

Rambut yang tumbuh ke dalam ini dapat menyebabkan tertariknya minyak, kotoran, dan sel kulit mati ke dalam.

Untuk mengatasinya, Moms bisa melakukan eksfoliasi tiap seminggu sekali.