Nakita.id - Buah yang satu ini memang kerap menjadi andalan kita dalam menurunkan berat badan.
Jadi nggak heran kalau buah ini selalu ada dalam menu diet kita.
Ya, apalagi kalau bukan buah apel.
Baik langsung dikonsumsi atau dibuat jus, apel sama enaknya dan tentunya menyehatkan.
Baca Juga: Hanya dengan Makan Satu Apel Setiap Hari Menjauhkan Tubuh dari Berbagai Penyakit, Mitos Atau Fakta?
Tapi, apakah Moms sudah pernah mencoba konsumsi apel rebus?
Jika belum, coba deh mulai sekarang dan dapatkan manfaatnya yang tak kalah hebat untuk kesehatan.
1. Sumber serat
Kandungan serat dalam apel rebus cukup tinggi, sehingga saat dikonsumsi akan membuat perut jadi lebih kenyang.
Selain itu juga dapat memenuhi kebutuhan serat harian dalam tubuh kita.