Terungkap Asri Welas Keturunan Pangeran Diponegoro, Harus Simpan Kode Rahasia Agar Tak Dibunuh Penjajah

By Kirana Riyantika, Kamis, 1 April 2021 | 05:30 WIB
Asri Welas keturunan Pangeran Diponegoro (Instagram@asri_welas)

Tak sampai disitu, ternyata keturunan Pangeran Diponegoro tidak boleh mengakui bahwa dirinya merupakan keturunan Diponegoro.

Sebab, saat itu penjajah sedang memburu keluarga Diponegoro.

Oleh karenanya, anak-anak Pangeran Diponegoro saling berpencar.

Sebagai penanda garis keturunan, keluarga Diponegoro memiliki kode rahasia.

Baca Juga: Pernah Tampil Bersama di Hadapan Jokowi, Putra Sulung Asri Welas Tak Kuasa Menahan Tangis Doakan Mendiang Glenn Fredly, 'Bismillah Dia ke Surga'

Kode rahasia itu adalah menanam pohon jalar di depan rumah.

"Cucunya dipesankan untuk menanam Pohon Jalar di depan rumah. Kodenya itu,"jelas Asri Welas dikutip dari Grid.id.

"Dulu Diponegoro bilang jangan mengaku sebagai anak atau cucunya karena dia nggak mau keturunannya putus," trangnya.

Setelah keadaan sudah aman, Pangeran Diponegoro meminta anak cucunya saling mencari saudaranya.