Ingat Bebby Fey yang Ngaku Punya Skandal dengan Atta Halilintar? Begini Nasibnya Usai Sang Pujaan Hati Menikah dengan Aurel Hermansyah: 'Aku Orah Popo'

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 4 April 2021 | 09:45 WIB
Nasib bebby Fey usai Atta Halilintar menikah dengan Aurel Hermansyah (Instagram @attahalilintar, @bebby_fey)

Nama Bebby Fey memang tidak seramai sebelumnya saat mengaku memiliki skandal dengan Atta.

Meski demikian, Bebby Fey tetap bisa meraup pundi-pundi kekayaannya melalui endorsement.

Melalui akun Instagramnya, diketahui Bebby Fey masih diundang ke beberapa acara televisi.

Baca Juga: Beda Nasib dengan Aurel Hermansyah, Sempat Ngaku Berhubungan Badan dengan Atta Halilintar kini Bebby Fey Harus Mengalami Hal Menyakitkan Ini: 'Aku Sampai Nangis'

Ia pun merambah dunia YouTube, Moms. Hingga tulisan ini dibuat, kanal YouTubenya yang bernama Bebby Fey Official masih memiliki 18 ribuan subrcibers.

Kanal YouTubenya berisi konten horor hingga memperlihatkan kesehariannya.

Di salah satu konten YouTubenya, Bebby Fey mengaku ada masalah di hidungnya.

"Lu udah tahu berita gue nggak? Idung gue lagi jebol implannya makannya ini gue mau konsultasi baiknya diapain supaya nggak jebol lagi," ujar Bebby Fey dilansir dari kanal YouTube Bebby Fey Official (17/3/2021).