The Real Sultan, Raffi Ahmad Ternyata Pernah Lupa Honornya Belum Dibayarkan Selama 1 Tahun oleh Pihak TV, 'Oh Iya Keselip'

By Gabriela Stefani, Minggu, 11 April 2021 | 14:00 WIB
Raffi Ahmad lupa honornya 1 tahun belum dibayar (Instagram/@raffinagita1717)

Nakita.id - Kalau berbicara soal karier, Raffi Ahmad tak perlu diragukan lagi kiprahnya di dunia TV.

Mulai merangkak dari bawah hingga kini menjadi pembawa acara dengan bayaran sangat mahal.

Bahkan kehadirannya saja sudah menarik banyak penonton tersendiri.

Raffi saja memiliki program tersendiri cukup banyak seperti reality show keluarganya, Okay Bos, dan Raffi and friends.

Baca Juga: Pantas Nagita Slavina Tak Sudi Tegur Sapa, Terungkap Ayu Ting Ting Sempat Komentari Nylekit Rumah Tangganya dengan Raffi Ahmad

Tapi siapa sangka sekelas Raffi Ahmad pun bayarannya pernah tertunda oleh pihak TV.

Bahkan tanpa ia sadari, honornya selama 1 tahun pernah belum dibayarkan oleh TV.

Kok bisa?

Mulanya Raffi dan Nanda Persada tengah bicarakan soal honor TV yang cenderung lama cair.

Sebagai manajer artis, Nanda mengakui banyak artis yang mengeluhkan bahwa honor dari TV lama cairnya.

Tapi para artis pun sungkan untuk menagih dengan keras karena TV juga klien mereka.

Mendengar banyaknya keluhan seputar lamanya honor TV cair, Raffi pun mengakui bahwa dirinya juga pernah mengalami keterlambatan dalam pembayaran honor.

"Sebenernya pernah dan gue pun," ucap Raffi dalam tayangan youtube V Entertainemt.id.

"Lo pun selevel lu pun?" potong Nanda.

"Masih masih," ucap Raffi.

Tetapi Raffi rupanya memilih untuk intropeksi diri kalau sampai bayarannya terlambat masuk ke rekeningnya.

"Maksud gua gini semua itu kan ada pilihan ada tata caranya," ucap Raffi.

Baca Juga: Padahal Sudah Lama Kandas, Yuni Shara Justru Nekat Bongkar Hubungan Dirinya dengan Raffi Ahmad yang Ternyata Seperti Ini

Raffi mengakui bahwa baik timnya sebagai manusia kerap ada yang terlewat soal pembayaran.

"Kan gua juga manusia, tim gua kadang gak ngecek masuknya kapan. Itu tuh bener-bener harusnya kita harus bener-bener punya tim yang intens ke situ," ucap Raffi.

Raffi pun menyadari meskipun sebuah instansi, tetapi TV tetap dijalankan oleh tangan-tangan manusia.

"Karena tv pun sebenernya sama aja tv itu kan instansi tapi kan kerjanya juga oknum-oknumnya juga, kita artis juga oknum juga terakdang suka keselip," ucap Raffi.

Di samping itu, Raffi juga menyadari bahwa TV tak hanya membayar dirinya, tetapi banyak orang atau pihak yang harus ia bayar pula.

"Kitanya harus tempel terus dan bisa juga saat ini belum dibayar mungkin next 'yaudah deh gua gak bisa masuk dulu ya sebelum ini dibayar'," ucap Raffi.

Bagi Raffi dengan jawaban yang halus akan membuat pihak TV juga tidak kesal.

"Pihak tv pun rasanya kalau kita bicaranya baik bisa juga mau juga asal bahasa kita, semua yang menjabat disitu kan manusia punya hati juga," ucap Raffi.

Baca Juga: 5 Tahun Lalu Tokcer Langsung Hamil Rafathar, Sekarang Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Lakukan Cara yang Sama Untuk Dapatkan Anak Kedua

Raffi pun menceritakan bahwa dirinya sempat sampai 1 tahun tak dibayar kerja kerasnya.

"Gua juga pernah dalam keadaan 'wah ternyata gila setahun loh gua belum dibayar' pernah juga pas gua ngecek," ucap Raffi.

"Se level elu ya?" tanya Nanda.

"Iya pas gua ketemu akhirnya oh iya keselip ya yaudah akhirnya disitu kita cari walk out-nya," ucap Raffi.

Belajar dari pengalaman, dibanding harus keras ke TV Raffi lebih memilih untuk timnya agar intens berkomunikasi dengan pihak TV agar honornya lancar terbayar.