Nggak Perlu Mahal, Buat Sendiri Pembersih Wajah Alami di Rumah Super Cepat dengan Bahan Rumahan Ini

By Poetri Hanzani, Kamis, 15 April 2021 | 16:13 WIB
Cara membuat pembersih wajah alami (freepik.com/drobotdean)

 

Mengutip Bright Side, berikut beberapa cara membuat pembersih wajah alami sendiri di rumah.

1. Toner tomat dan mentimun

Pembersih wajah alami dari tomat dan mentimun sangat mudah dibuat.

Cukup haluskan tomat dan mentimun ke dalam blender.

Lalu masukkan ke dalam toples kecil dan dinginkan ke dalam lemari es sekitar 3 hari.

Baca Juga: Baru Tau Ternyata Uban Bisa Hilang Permanen Cuma Pakai Kulit Kentang yang Diracik Seperti Ini

Jika sudah, oleskan pembersih ini ke wajah dan leher menggunakan kapas.

Setelah 5 menit, bersihkan dengan air hangat.

2. Lulur tomat

Mudah sekali untuk membuat lulur tomat ini, Moms.

Moms dapat haluskan tomat lalu beri tambahan gula secukupnya.

Aduk menjadi satu, dan gunakan sebagai lulur kalau sudah siap.

Gosok wajah secara perlahan agar tidak menyebabkan iritasi.

Agar hasil lebih maksimal, gunakan sebelum tidur dan bilas sesudahnya menggunakan air hangat.