Ingin Bayi Cerdas Sejak dalam Kandungan? Moms Cukup Mengonsumsi Jenis Suplemen Berikut Ini

By Shinta Dwi Ayu, Sabtu, 17 April 2021 | 09:00 WIB
Ilustrasi minum suplemen saat sedang hamil. (Freepik)

Nakita.id - Bagi Moms yang sedang hamil menjaga kesehatan tentu saja menjadi sesuatu hal yang sangat penting untuk dilakukan.

Pasalnya dengan kesehatan yang baik, Moms artinya mendukung perkembangan janin yang ada di perut Moms menjadi lebih optimal.

Selain perkembangan organ tubuh janin, ada perkembangan otak yang tak kalah penting pula untuk Moms perhatikan.

Baca Juga: Hanya Minum Suplemen Tapi Tak Terapkan Pola Makan Kaya Vitamin C dan Zinc Bisa Berakhir Sia-sia, Coba Tetapkan 3 Tips Ini

Banyak Moms dan Dads yang ingin perkembangan otak buah hatinya optimal bahkan sejak dalam kandungan.

Karena jika perkembangan otak sang buah hati sejak dalam kandungan optimal maka tidak menutup kemungkinan Si Kecil akan lahir dengan memiliki tingkat kecerdasan yang tinggi.

Ada banyak cara untuk membuat bayi cerdas sejak dalam kandungan Moms.

Salah satunya dengan mengonsumsi berbagai asupan makanan dengan gizi yang seimbang.

Selain makanan, Moms juga harus mengonsumsi berbagai suplemen yang melengkapi kebutuhan harian asupan Moms.

Pada peliputan khusus yang dilakukan Nakita.id kali ini akan memberi tahu jenis suplemen apa saja yang kiranya bisa mendukung tingkat kecerdasan bayi sejak dalam kandungan.

Baca Juga: Banyak Bahan Jamu Alami Anak yang Boleh Dikonsumsi Si Kecil, Jangan Lupa Kenali Manfaatnya

Menurut salah seorang ahli bernama dr. Putri Deva Karimah, Sp.OG, Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan Rumah Sakit Pondok Indah, Pondok Indah mengatakan, jenis suplemen yang bisa mendukung tingkat kecerdasan bayi sejak dalam kandungan adalah yang mengandung asam folat, zat besi, dan berbagai jenis vitamin lainnya.

dr. Putri Deva Karimah, Sp.OG Rumah Sakit Pondok Indah, Pondok Indah.

“Suplemen yang penting selama kehamilan yang wajib ibu hamil konsumsi adalah, asam folat, vitamin D, kalsium, zat besi, yodium, omega 3, vitamin B6 dan B12, protein, dan vitamin A,” ungkap dr. Putri Deva Karimah, Sp.OG dalam wawancara mendalam bersama Nakita.id, Jum’at (09/04/2021).

Jenis-jenis suplemen tersebut merupakan komponen yang sangat berpengaruh untuk mendukung perkembangan otak sang buah hati sejak dalam kandungan Moms.

“Ini merupakan beberapa komponen yang berpengaruh untuk perkembangan dan kecerdasan otak janin,” tambah dr. Putri Deva Karimah, Sp.OG,

dr. Putri Deva Karimah, Sp.OG, juga menyarankan agar Moms rajin untuk mengomsumsi air putih.

Karena air putih penting untuk menjaga keseimbangan cairan di dalam tubuh dan ketuban Moms.

Baca Juga: Benarkah Suplemen Penting Bagi Anak Saat Berpuasa? Hati-hati Si Kecil Bisa Mengalami Avitaminosis Kalau Berlebihan, Ini Penjelasannya

Apabila kekurangan air putih maka Moms akan rentan mengalami dehidrasi.

Jika Moms mengalami dehidrasi maka akan menganggu perkembangan janin termasuk otaknya.

“Selain suplemen, jangan lupa untuk mengonsumsi cairan air putih. Air putih penting untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh ibu dan ketuban, agar terhindar dari dehidrasi dan gangguan pertumbuhan janin,” tutup dr. Putri Deva Karimah, Sp.OG.