Miliki Tangan Halus dan Lembut dengan Perawatan Sederhana Ini, Dijamin Moms Tampil Lebih Pede

By Poetri Hanzani, Sabtu, 17 April 2021 | 17:40 WIB
Tips kulit tangan cantik, halus dan lembut (freepik.com/jcomp)

Nakita.id - Jangan sampai melewatkan perawatan tangan ya Moms.

Perawatan tangan tentu sangat penting dan perlu kita lakukan dengan rutin.

Karena jika tidak, bukan tidak mungkin tangan menjadi kasar dan terasa kusam.

Padahal kulit tangan yang cantik, halus dan lembut juga bisa menambah kepercayaan diri seseorang.

Baca Juga: Oh Baru Tahu! Hilangkan Kapalan di Tangan dan Kaki Ternyata Cuma Butuh 4 Bahan Murah Meriah Ini

Untuk itu ada beberapa perawatan sederhana yang dapat Moms ikuti dengan mudah di rumah.

1. Lembabkan tangan 

Tangan juga harus lembab setiap harinya.

Maka, Moms perlu gunakan pelembab sesuai dengan jenis kulit tangan.

Gunakan paling tidak tiga kali sehari ya Moms.

Moms juga bisa membawa pelembab tangan kemanapun pergi.

2. Manjakan tangan

Melansir Stylecraze, cobalah untuk selalu manjakan diri dengan manikur.

Ini akan membuat tangan terasa halus, lembut dan lembab.

Lakukan dengan rutin sebulan sekali.

Baca Juga: Telapak Tangan Kasar Buat Tak Pede, 3 Cara Mudah Ini Bikin Kulit Jadi Halus Kembali Seketika

3. Rutin cuci tangan

Sangat penting untuk selalu mencuci tangan dengan rutin.

Moms bisa mencuci tangan dengan air hangat agar terasa lembab.

Gunakan pula sabun khusus untuk mencuci tangan.

4. Scrub

Scrub tangan juga perlu Moms lakukan ya dengan teratur.

Ini akan membantu pengelupasan kulit dan menghilangkan kulit mati.

Sebaiknya lakukan setidaknya sekali seminggu.

Moms juga bisa membuat scrub sendiri di rumah dengan campuran gula halus dan minyak zaitun.

Lalu aduk menjadi satu dan tambahkan air perasan setengah jeruk nipis.

Baca Juga: Atasi Tangan Kusam dengan Buah Lemon, Dijamin Kulit Jadi Lebih Cerah dan Bintik Hitam Hilang Seketika!

Atau Moms juga boleh menambahkan minyak esensial favorit.

Jangan lupa bilas tangan dengan air hangat setelahnya ya Moms.

5. Pijat tangan

Tak cuma wajah, tangan juga perlu mendapat pijatan.

Pijat tangan Moms dengan rutin di malam hari sebelum tidur.

Lakukan sekitar 5 menit dengan gunakan pelembab.

Setelah itu tidur dan bilas tangan pada pagi harinya.