Sempat Tak Diberi Momongan hingga Usia Pernikahan 11 Tahun, Kini Siti Nurhaliza Melahirkan Anak Keduanya di Usia 42 Tahun, Bagaimana Peluang Kehamilan di Atas 40 Tahun?

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 20 April 2021 | 17:30 WIB
Siti Nurhaliza melahirkan anak kedua ()

Apa yang penting bagi Khalid adalah ibu dan anak berada dalam keadaan sihat, stabil dan proses melahirkan telah berjalan lancar.Beliau dan isteri ingin menzahirkan rasa syukur dan terima kasih di atas doa keluarga, saudara mara, sahabat handai, peminat, media dan orang ramai," lanjutnya.

Siti Nurhaliza lahirkan anak kedua

Sebelum akhirnya memiliki dua anak, Siti Nurhaliza sempat menunggu 11 tahun untuk hamil anak pertamanya.

Sejak menikah dengan Dato Sri Khalid Mohamad Jiwa pada 2006 lalu, Siti Nurhaliza baru dikaruniai putri pertama di tahun 2017.

Dua kehamilan Siti Nurhaliza didapatkan melalui proses bayi tabung.

Baca Juga: Sempat Berucap Tak Suka Suatu Hal pada Pria, Ternyata Siti Nurhaliza Malah Temukan 'Itu' pada Suaminya

Akan tetapi, proses kehamilan dan persalinan Siti Nurhaliza berjalan lancar.

Seperti yang kita tahu, pelantun tembang Cindai ini melahirkan di usia 42 tahun.

Banyak yang penasaran, bagaimana peluang kehamilan di usia Moms yang lebih dari 40 tahun?

Mengutip dari Healthline yang melansir dari Kompas.com, jumlah sel telur atau oosit wanita secara alami mengalami penurunan signifikan setelah usia 35 tahun.

Kondisi ini menjadi bagian dari persiapan menopause. American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG) memberikan gambaran, wanita dapat menghasilkan 300.000 sampai 500.000 sel telur pada masa pubertas.