Kapan Waktu yang Pas Untuk Melihat Tingkat Kecerdasan Si Kecil? Begini Penjelasannya Menurut Ahli

By Shinta Dwi Ayu, Rabu, 21 April 2021 | 15:30 WIB
Waktu yang pas untuk mengukur tingkat kecerdasan sang buah hati. (pixabay)

 

Nakita.id- Bagi Moms yang sedang hamil, trimester ketiga merupakan waktu yang sangat penting untuk menjaga kesehatan diri sendiri dan buah hati.

Pasalnya pada trimester ketiga otak bayi sedang mengalami perkembangan yang begitu pesat.

 Sel-sel saraf otak bayi akan mulai terbentuk secara sempurna.

Baca Juga: Mitos atau Fakta Kekurangan Hormon Tiroid Bisa Menghambat Tingkat Kecerdasan Bayi Sejak Dalam Kandungan? Begini Penjelasannya Menurut Ahli

Berkembang baik atau tidaknya otak sang buah hati sangat dipengaruhi oleh tingkat kesehatan tubuh Moms.

Moms juga tidak boleh kekurangan yang Namanya hormon tiroid. Pasalnya hormon tersebut sangat berguna bagi perkembangan otak sang buah hati di trimester ketiga.