Disuntik Vaksin Dalam Kondisi Aktif Menyusui, Chelsea Olivia Beberkan Efek Samping Vaksin Untuk Ibu Menyusui

By Gabriela Stefani, Minggu, 25 April 2021 | 03:45 WIB
Chelsea Olivia vaksin covid-19 (Instagram/@chelseaoliviaa)

Nakita.id – Bolehkah ibu menyusui mendapatkan vaksin covid-19?

Pemerintah tengah dalam proses pemberian vaksin covid-19 untuk masyarakatnya.

Dibagi ke dalam beberapa kelompok vakin pun mulai diberikan seperti tenaga medis, lansia, guru, wartawan, pekerja seni, dan lainnya.

Beberapa perusahaan pun mulai memberikan vaksin untuk karyawan-karyawannya.

Baca Juga: Meski Masih Jadi Polemik Nasional, Anang Hermansyah dan Ashanty Akui Mereka Jadi Relawan Vaksin Nusantara Covid-19

Tapi bagaimana dengan ibu menyusui?

Chelsea Olivia pun membuktikannya dan mengabarkan kondisi terkininya usai mendapatkan vaksin covid-19 di tengah masa menyusui.

Chelsea diketahui memang masih menyusui mengingat anak bungsunya yang masih bayi.

Tetapi ternyata Chelsea sudah mendapatkan vaksin covid-19 loh.

Saya ibu menyusui – Saya sudah divaksin,” tulis Chelsea melalui akunnya @chelseaolivia.

Chelasea rupanya menjalani vaksin pertamanya.

Diketahui untuk vaksin covid-19 akan diberikan sebanyak dua kali.

Puji Tuhan akhirnya setelah penantian yg panjang akhirnya hari ini sudah vaksin pertama…,” tulisnya.

Rupanya Chelasea sudah lama menunggu-nunggu mendapatkan vaksin covid-19.

Baca Juga: Terima Vaksin Langsung dari Mantan Menteri Kesehatan, Aburizal Bakrie Ungkap Dirinya Pernah Utang Nyawa pada Terawan, Ada Apa?

dari awal covid-19 keluar bnyk doa untuk vaksin cepet keluar..Sekarang tinggal berdoa supaya semua bisa kebagian vaksin (semua kalangan termasuk anak anak dan juga baby) dan kita sehat semua yahh,” tulisnya.

Chelsea pun menekankan bahwa ibu hamil boleh mendapatkan vaksin covid-19

Btw ibu menyusui BOLEH divaksin yahh (dengan pemeriksaan terlebih daulu oleh dokter),” tulisnya.

Malah vaksin covid-19 bagi ibu menyusui dianggap baik karena bisa menyalurkan antibodi kepada bayi melalui ASI.

justru malah baik karna setelah divaksin Antibodi-nya akan bisa di salurkan oleh ASI sehingga dengan kata lain baby-nya pun dapat kita proteksi dengan vaksin tersebut melalui ASI kita,” tulisnya.

Chelsea pun mengagumi manfaat ASI yang ternyata luar biasa.

Baca Juga: Khawatir Biarkan Anak Sekolah Tatap Muka di Tengah Pandemi? Begini Jawaban Para Guru Tentang Vaksinasi yang Diberikan Pemerintah

(manfaat ASI yg begitu luar biasa, semangatt MENGASIHI yahh para mommy,walau bnyk drama tp IT’S WORTH IT),” tutupnya.

Nah, Moms menyusui yang berkesempatan mendapatkan vaksin tidak perlu khawatir ya mulai sekarang.

Unggahan Chelsea Olivia