Nakita.id - Meski KRI Nanggala-402 telah dinyatakan subsunk atau tenggelam, tapi Presiden Joko Widodo masih bersikeras untuk meneruskan aksi pencarian dan penyelamatan awak kapal.
Tak hanya itu, Jokowi juga meminta masyarakat untuk berdoa dan memberikan harapan terbaiknya untuk upaya pencarian dan penyelamatan ini.
Diketahui saat ini seluruh unsur TNI dibantu Polri, Basarnas, dan BPPT dikerahkan untuk melakukan pencarian dan penyelamatan kapal selam KRI Nanggala-402 yang dilaporkan hilang dan dinyatakan tenggelam di perairan Bali
Bahkan upaya tersebut juga mendapatkan bantuan dari negara sahabat seperti Singapura, Malaysia, dan Australia.
"Mereka adalah putra-putra terbaik bangsa, patriot terbaik penjaga kedaulatan negara. Pencarian dan penyelamatan telah dan masih akan kita lakukan," papar Jokowi dalam konferensi pers virtual yang disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden, Minggu (25/4/2021).
Sebelumnya status KRI Nanggala-402 sempat ditetapkan sebagai "On Eternal Patrol" atau istilahnya, tugas selamanya (tidak kembali lagi).