Viral Saat Liputan ke Rumah Duka Salah Satu Keluarga Awak Kapal KRI Nanggala-402, Begini Rupanya yang Dialami Reporter Metro TV 'Tidak Berniat Mengorek Berita'

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Senin, 26 April 2021 | 12:15 WIB
Fatma Ayu, reporter Metro TV yang viral karena liputan ke salah satu keluarga awak kapal KRI Nanggala-402 (tangkapan layar instagram.com/fatmaayuu)

Banyak yang merasakan duka yang sama dengan yang Fatma rasakan saat meliput salah satu keluarga korban KRI Nanggala-402.

Setelah liputannya viral, melalui akun media sosialnya Fatma menceritakan bagaimana perasaannya saat terjun langsung ke rumah Kolonel Harry.

"Duduk, Diam, Mendengarkan," tulis Fatma Ayu dalam laman Instagram-nya.

"Itulah yang saya lakukan.Tidak berniat mengorek berita dari keluarga.Hanya ikut duduk dengan kerabat Komandan untuk mendoakan.

Tak berselang lama, istri pun datang. Waktu itu memang saya sedang sendirian. Saya berniat untuk langsung berpamitan, setelah saya mengucapkan turut merasakan kesedihan yang mendalam kepada beliau," ungkap Fatma.

Fatma juga menjelaskan betapa kuatnya Winny, istri Kolonel Harry.

Baca Juga: Pegang Terus Ponselnya Berharap Sang Suami Memberi Kabar, Istri Awak Kapal KRI Nanggala-402 'Ditemukan dalam Keadaan Sehat'

"Belum, saya belum jadi pulang.

Kami memang tidak saling mengenal, tapi beliau menceritakan banyak hal dari apa yang dirasakan, dilakukan, dan diimpikan.Air matanya tidak pernah jatuh ketika bercerita. Ada pancaran kekuatan. Sudah lelah, masih banyak yang diperjuangkan, katanya."

Tak lupa, Fatma mengucapkan terima kasih pada istri Kolonel Harry yang mengizinkannya berbincang.