Perceraian Dapat Menimbulkan Perilaku Pengambilan Risiko pada Anak, Ternyata Ini Alasan Anak Broken Home Pilih Teman yang Menyimpang

By Cecilia Ardisty, Selasa, 27 April 2021 | 18:15 WIB
Perceraian dapat menimbulkan perilaku pengambilan risiko pada anak (freepik)

Nakita.id - Ketika perceraian tak terhindarkan Moms tentu harus tahu efek psikologis yang terjadi pada anak.

Diberitakan sebelumnya, perceraian dapat menimbulkan kinerja akademik menurun pada anak.

Sebelum kinerja akademik menurun pada anak, sebaiknya Moms melalukan persiapan sebelum terjadi perpisahan, pada saat perpisahan berlangsung, dan setelah perpisahan.

Baca Juga: Perceraian Benar Menimbulkan Kinerja Akademik Menurun Pada Anak, Ini 3 Hal yang Sebaiknya Dilakukan Moms Sebelum Itu Terjadi

Persiapan sebelum terjadi perpisahan sebaiknya dilakukan oleh Moms dan Dads dan menekankan bahwa perceraian bukan salah Si Kecil dan akan selalu ada untuk anak.

Pada saat perpisahan berlangsung, ucapan selalu ada untuk anak dibuktikan, dan setelah perpisahan luangkan waktu untuk anak.

Lantas, apakah perceraian dapat menimbulkan perilaku pengambilan risiko pada anak juga?