Disebut Punya Kekayaan Capai Rp200 Miliar, Ayu Ting Ting Ternyata Suka Makanan Sejuta Umat Ini hingga Sang Ibu Rela Membuatkannya dalam Jumlah Banyak

By Riska Yulyana Damayanti, Selasa, 27 April 2021 | 14:30 WIB
Ayu Ting Ting suka makan nastar (Instagram/ @ayutingting92)

Nakita.id - Salah satu makanan kesukaan Ayu Ting Ting ternyata makanan yang  disukai banyak orang, Moms.

Apa lagi disebut-sebut makanan tersebut harga per toplesnya sekitar Rp40 ribu.

Sisi lain, Ayu dikenal sebagai salah satu penyanyi dangdut kaya raya.

Sebagaimana dilansir dari Tribunsulsel.com, Ayu memiliki jumlah kekayaan hingga USD 15 Juta atau setara dengan Rp 200 Miliar.

Kekayaan mantan istri Enji tersebut diketahui bersumber dari berbagai hal mulai dari menyanyi, dari host, bisnis villa dan bisnis kuliner yang ia jalani.

Baca Juga: Untung Batal Menikah, Sosok Ini Sebut Karakter Adit Jayusman Bisa Buat Ayu Ting Ting Tertekan Bukan Main: 'Mau Menang Terus'

Tak main-main, Ayu Ting Ting bahkan sukses 'menyulap' rumah orang tuanya di gang sempit menjadi istana yang megah.

Meski dikenal hidup bergelimang harta, Ayu Ting Ting rupanya sangat menyukai jajanan murah meriah ini lho.

Hal itu dibongkar oleh ibu Ayu Ting Ting, Umi Kalsum dalam unggahan akun Instagramnya @mom_ayting92_ pada Senin (26/04/2021).

Dalam unggahan itu, ibunda sang biduan awalnya memperlihatkan masakan kuenya yang baru saja matang.

Bahkan, kue tersebut tampak belum diangkat dari papan loyang.

Tak hanya itu, Umi Kalsum juga memperlihatkan momen saat dirinya sedang dalam proses memasak kue tersebut.

Baca Juga: Video Lama Nagita Slavina Viral, Sikap Istri Raffi Ahmad Saat Berkunjung ke Rumah Venna Melinda Jadi Sorotan hingga Dibandingkan dengan Ayu Ting Ting: ‘Definisi Sempurna!’

Kue Nastar buatan Umi Kalsum

Tak main-main, Umi Kalsum rupanya membuat kue tersebut dalam porsi yang sangat banyak.

Ya, kue yang dibuat ibu Ayu Ting Ting tersebut adalah camilan yang khas di momen lebaran yakni kue nastar keju.

Usut punya usut, rupanya camilan tersebut sangatlah disukai Ayu Ting Ting.

"Nastar sudah jadi, sudah mateng, Ayu sukanya kayak gini, agak kuning," ujarnya

Tahu kesukaan sang putri, Umi Kalsum pun langsung turun tangan banting tulang memasakkan makanan kesukaan Ayu Ting Ting.

"Hari ini kita bikin lagi, kesukaan bunda, Iqis, Aunty dan sekeluarga," ujarnya.

Ya, meski berstatus sebagai biduan tajir, rupanya Ayu Ting Ting menyukai camilan murah meriah.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Ketahuan Unggah Foto Lama Bareng Pria, Sosok Dokter Ganteng yang Dikabarkan Dekat dengan Sang Biduan Langsung Bereaksi

Seperti diketahui, kue nastar sendiri biasanya dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau.

Harga kue nastar

Dilansir dari situs belanja online, harga kue nastar cukup variatif.

Namun rata-rata, camilan khas lebaran tersebut dibanderol dengan mulai harga Rp40 ribu-an per satu stoplesnya.

(Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul "Padahal Harta Kekayaannya Konon Tembus Rp 200 Miliar, Ayu Ting Ting Ternyata Doyan Jajanan Murah Meriah Seharga Rp 40 ribu Per Stoples Ini Sampai Dimasakin oleh Umi Kalsum: Ayu Suka yang Kuning")