Isi Kegiatan #FamilyQuality Bermanfaat dengan Mengajarkan Anak untuk Cinta Terhadap Lingkungan dan Bumi

By Ela Aprilia Putriningtyas, Kamis, 29 April 2021 | 10:45 WIB
#FamilyQuality di lingkungan sekitar (freepik.com/prostooleh)

Sehingga anak-anak harus diajarkan untuk menanamnya sendiri, oleh karena itu tidak ada salahnya untuk mengajak anak ke kebun.

Selain itu anak-anak juga akan belajar banyak bagaimana cara menanam tanaman mulai dari benih hingga proses perawatan yang akan dikerjakan secara rutin setiap hari.

- Mengajarkan anak daur ulang

Cara yang tidak kalah penting untuk menjaga bumi selain menanam tanaman juga mendaur ulang.

Mendaur ulang sesuatu yang sudah tidak terpakai akan sangat menyenangkan untuk anak-anak bahkan menjadi satu permainan yang seru.

Baca Juga: Manfaatkan Momen #FamilyQuality dengan Olahraga Bersama Anak, Inilah Manfaat Baik yang Akan Didapatkan

Ajarkan pada anak untuk mendaur ulang apapun benda-benda yang dapat dimanfaatkan kembali tanpa harus membuangnya begitu saja.

Mendaur ulang juga melatih anak untuk menjadi lebih kreatif dalam membuat satu hasil karya.

Contoh simple botol bekas yang sudah tidak dipakai lagi dapat dimanfaatkan sebagai kotak pensil atau hasil kreatif lainnya yang wajib untuk dicoba Si Kecil.

Meskipun tips di atas adalah cara yang sederhana, namun Moms dan Dads bisa mencobanya di waktu #FamilyQuality bareng anak-anak yang bermanfaat.