Beda 180 Derajat dengan Kehidupannya Kini Sebagai Juragan Kontrakan, Tukul Arwana Muda Rela Mengais Rezeki dengan Cara Ini untuk Menyambung Hidup

By Riska Yulyana Damayanti, Sabtu, 15 Mei 2021 | 05:00 WIB
Kisah hidup Tukul Arwana (youtube/Hotman Paris Show)

Nakita.id - Siapa sangka, sebelum menjadi pelawak sukses, Tukul Arwana sudah melewati kehidupan yang penuh perjuangan.

Tukul dikenal banyak orang sebagai salah satu pelawak legendaris.

Selain menjadi seorang pelawak, Tukul ternyata memiliki kontrakan yang jumlahnya mencapai 200, Moms.

Dilansir oleh Kompas.com dari acara Rumah Seleb, diceritakan saat merintis menjadi seorang artis, Tukul sempat menyewa sebuah kontrakan.

Baca Juga: Jadi Juragan Kos-kosan Bergelimang Harta, Kehidupan Mewah Tukul Arwana Akhirnya Terekspos, Enteng Keluarkan Puluhan Juta Demi Senangkan Darah Dagingnya

Usai rezekinya mengalir deras, Tukul pun membeli rumah kontrakan yang pernah ia sewa.

Selain sudah bisa membeli rumah yang dulu disewanya, Tukul kini juga memiliki 200 kontrakan.

Satu kontrakan disewakan seharga Rp 2 juta hingga Rp 2,5 juta per bulan.

Siapa sangka, di balik kesuksesannya, Tukul sempat menyambung hidup dengan bekerja menjadi seorang supir.

Dilansir oleh Tribunnews.com dari acara Okay Bos (2/3/2020), mulanya Raffi kagum dengan sosok Tukul Arwana.

Setelahnya, suami Nagita tersebut berseloroh bahwa Tukul sebelumnya pernah menjadi kernet hingga supir untuk menyambung hidup.

"Tapi jangan salah, perjuangannya Mas Tukul sampai detik ini berat banget,"

"Dulu Mas Tukul pernah jadi sopir," kata Raffi Ahmad sambil sedikit membungkukkan badan.

Baca Juga: Digadang-gadang Jadi Nyonya Tukul Arwana, Meggy Diaz Mendadak Tulis Curahan Hati Ini Singgung Perkara Perpisahan hingga Settingan, Ada Apa?

Tukul membenarkan hal tersebut.

Sang komedian bercerita bahwa dirinya sempat menjadi supir di Semarang dan di Jakarta.

"Betul, saya inget nyuci waktu saya 4 tahun di Jakarta jadi sopir," tegasnya.

"Di Jawa, di Semarang. Saya 5 tahun, jadinya 9 tahun tuh kernet sama sopir," kata Tukul Arwana.

Lebih lanjut, Tukul mengaku saat itu dirinya menjadi kernet angkutan umum.

Tukul Arwana lantas memperagakan bagaimana ketika dirinya menjadi kernet angkot dulu.

Baca Juga: Tak Sungkan Akui Punya Sejarah Panjang dengan Tukul Arwana, Meggie Diaz Blak-blakan Soal Kedekatan dan Pernikahan: 'Bener-bener Spesial'

"Johar, Johar. Kaya gitu, teriak-teriak gitu," ujar Tukul Arwana.

Melansir dari Sripoku.com, diceritakan, selepas SMA, Tukul pernah bekerja sebagai sopir angkutan (jurusan Johar-Panggung di Semarang).

Setelah dua tahun, Tukul berganti pekerjaan menjadi sopir truk gas elpiji di daerah Tanah Mas hingga ia hijrah ke Jakarta untuk mengejar impian menjadi pelawak.