Semoga Tidak Terjadi, Denny Darko Beri Peringatan Soal Virus Corona di Indonesia Bisa Makin Merajalela Jika Warga Nekat Lakukan Ini, 'Ini Berbahaya'

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 2 Mei 2021 | 19:53 WIB
Terawangan Denny Darko soal virus corona (Pixabay.com)

Tidak sampai di situ, menurutnya sebaiknya masyarakat jangan nekat berkerumun, buka bersama atau pergi ke pusat perbelanjaan yang ramai.

Jika hal tersebut dilakukan, maka Denny Darko memprediksi virus corona akan makin merajalela.

"Ini harus benar-benar dilakukan lebih lagi, menggunakan masker dan sebagainya karena tanggal 3 Mei adalah titik tolak semakin naiknya semuanya. Titik tolak saat ramalan saya akan terjadi," kata Denny.

Baca Juga: Lindungi Keluarga di Tengah Pandemi, Inilah Tips Cuci Baju Agar Bebas Dari Kuman Sekaligus Tanpa Takut Tangan Kasar

"Kenapa, karena 10 hari menjelang ramadan berakhir adalah saatnya bukber, belanja baju, ketemuan sama temen-temen lainnya, ini adalah sesuatu yang berbahaya, sekali lagi hindari lagi," imbuhnya.

"Jika memang ini terpaksa dilakukan, lakukan protokol kesehatan," tukasnya.

Lebih lanjut, menurut Denny Darko jika tidak mudik sebaiknya jangan juga membuat atau mendatangi kerumunan.

Jika hal tersebut terjadi, maka kasus Covid-19 tetap akan bertambah.