Kerap Dijadikan Menu Tambahan untuk Es Buah, Biji Selasih Rupanya Memiliki Manfaat Luar Biasa Bagi Kesehatan

By Ela Aprilia Putriningtyas, Kamis, 13 Mei 2021 | 16:30 WIB
Manfaat biji selasih bagi kesehatan (vimilkvimin)

Nakita.id - Es buah menjadi salah satu menu yang kerap disajikan saat puasa hingga lebaran dengan tambahan biji selasih.

Biji selasih sendiri memiliki manfaat yang luar biasa untuk kesehatan tubuh.

Jangan salah meskipun banyak orang yang kurang suka dengan biji selisih tapi khasiatnya tak main-main.

Baca Juga: Keampuhan Skincare Mahal Lewat, Wajah Bisa Glowing dan Licin Hanya dengan Biji Selasih, Begini Cara Menggunakannya

Di Indonesia sendiri untuk mendapatkan biji selasih bukan hal yang sudah, bahkan mudah dijumpai di toko sekitar rumah.

Untuk harga dari biji selasih pun bisa dibilang sangat terjangkau untuk didapatkan.

Selasih kerap kali disebut juga dengan sebutan basil.

Biji selasih memiliki kandungan air yang tinggi, tak aneh jika kemudian selasih dijadikan sebagai menu andalan saat cuaca panas.

Selain itu biji selisih juga memiliki kandungan vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh.