Si Kecil Susah diajak Mandi? Berikut Tips Agar Momen Mandi Si Kecil Menjadi Lebih Menyenangkan

By Ruby Rachmadina, Kamis, 20 Mei 2021 | 09:45 WIB
Ilustrasi bayi mandi (Freepik)

Momen mandi untuk Si Kecil bisa menjadi menyenangkan apabila Moms tau apa hal yang membuat Si Kecil senang saat berada di kamar mandi.

Menurut Nurul Annisa, MPsi, dari klinik Tumbuh Kembang Kancil Jakarta Selatan yang dilansir dari Kompas.com, memberikan sejumlah kiatnya:

Meletakan beberapa jenis mainan di kamar mandi

Mom bisa memilih mainan-mainan kesukaan Si Kecil lalu menyusunnya di pinggir bak mandi.

Agar Si Kecil tidak merasa bosan dan selalu senang saat berada di kamar mandi, Moms bisa mengganti mainan-mainan itu setiap hari.

Baca Juga: Jangan Sembarangan, Moms! Pertimbangkan Hal Ini Sebelum Membelikan Si Kecil Mainan

Menerapkan waktu mandi yang tak terlalu lama, cukup lima menit

Waktu mandi yang lama, membuat Si Kecil menjadi tidak sabar, dan Si Kecil akan berfikir waktu mandi hanya akan mengganggu waktu untuk bermain.

Sehingga Si Kecil akan sulit diajak mandi.

Berilah kesempatan pada Si Kecil untuk bersenang-senang di kamar mandi

Hal yang bisa dilakukan Si Kecil untuk bersenang-senang di kamar mandi ialah memainkan busa dan menggelembungkannya.

Cara tersebut sangatlah menyenangkan dan membuat Si Kecil senang beraktivitas di kamar mandi.

Baca Juga: Mainan Sederhana Paling Ampuh Agar Si Kecil Senang, Tidak Mahal!