Sudah Asyik Ngonten Padahal Usia Kehamilan Masih Rawan, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Dapat 'Tamparan Keras' dari Dokter Kandungan

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 20 Mei 2021 | 13:25 WIB
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar berduka (YouTube Atta Halilintar)

Nakita.id - Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah sedang dilanda duka mendalam.

Buah hati yang sudah mereka nantikan tidak jadi dilahirkan ke dunia.

Atta dan Aurel mengabarkan berita keguguran calon anak mereka pada Selasa (18/5/2021) kemarin.

Setelah sempat mengalami pendarahan, Aurel Hermansyah dinyatakan keguguran oleh dokter.

Duka kehilangan janin itu turut dirasakan rekan-rekan sesama selebriti dan para penggemar.

Baca Juga: Pupus Sudah Harapan Punya Anak Cepat, Atta Halilintar Mendadak Malah Bersyukur Aurel Hermansyah Alami Hal Ini Pasca Keguguran: ‘Alhamdulillah’

Akan tetapi, tak sedikit netizen yang mengkritik keras Atta dan Aurel, sebab mereka dinilai terlalu sering memamerkan kehidupan pribadinya menjadi sebuah konten.

Termasuk ketika Aurel mengumumkan kehamilan, dan kini keguguran.

Netizen menilai, Atta terlalu memanfaatkan segala situasi dalam kehidupannya agar berubah menjadi uang.

Bahkan, nama Aurel sempat trending di sosial media Twitter akibat permasalahan tersebut.

Tak sedikit warganet yang berempati kepada Aurel, karena kehidupannya semenjak menjadi istri Atta kerap menjadi bahan konsumsi publik.

Di sisi lain, rupanya bukan cuma netizen yang mengkritik Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

Dokter kandungan yang menangani mereka pun memberikan petuah.

Dokter meminta agar kedepannya Atta dan Aurel tak terburu-buru menyebarkan kabar kehamilan.

Menurut dokter, ada baiknya kehamilan di bulan-bulan pertama disembunyikan terlebih dahulu.

Baca Juga: Kelewat Sayang Pada Aurel Hermansyah, Arsy Menangis Sejadi-jadinya Usai Dengar Kabar Sang Kakak Keguguran: 'Mau Ketemu Kak Loly!'

Mengutip dari tayangan di YouTube Atta Halilintar, Kamis (20/5/2021), hal ini disampaikan oleh Atta dan Aurel sendiri.

Saran dokter, Atta dan Aurel dipersilahkan mengumbar kabar bahagia mereka di sosial media mengenai kehamilan, dengan catatan memantau kondisi janin terlebih dahulu.

Jika janin dirasa sudah cukup kuat untuk tumbuh di rahim Aurel, keduanya boleh menyampaikan berita gembira tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Atta dan Aurel pun tampak setuju.

Mereka sepakat untuk tak lagi terlalu cepat mengumumkan kabar kehamilan di sosial media.

"Dokter bilang juga kalau bisa nanti, next, ke depan di keep secret dulu sampai berapa bulan," ujar Aurel Hermansyah.

Mereka disarankan untuk mengumumkan kehamilan setelah beberapa bulan kemudian.

"Sampai kelihatan. Jadi enggak usah (langsung diumumkan)," ucap Atta.

Baca Juga: Batal Menimang Cucu Pertama dari Aurel Hermansyah, Krisdayanti Tetap Bersyukur Dilibatkan di Momen Penting Darah Dagingnya: 'Seberapa Saya Diminta, Saya Menyempatkan'

Diakui Atta, ia terlalu bersemangat ketika mendengar kabar Aurel Hermansyah hamil.

Perasaan terlalu bahagia itu membuatnya ingin berbagi kabar di sosial media.

"Mungkin kemarin itu kita hegemoninya itu too happy," ujar Atta.

Senada dengan Atta, Aurel pun saat itu ingin segera mengumumkan kabar bahagia mengenai kehamilannya kepada orang lain.

"Namanya kehamilan pertama gimana sih. Kita berdua sama-sama pengin punya anak, tiba-tiba Allah kasih itu happy sekali," pungkas Aurel Hermansyah.

(Artikel ini sudah tayang di Sosok.id dengan judul: Tamparan Keras bagi Atta dan Aurel Hermansyah, Dokter Kandungan sampai Tegur agar Tak Buru-buru Ngonten Kehamilan: Keep Secret Dulu!)