Lebih Baik Mana Menggendong Bayi Baru Lahir Menggunakan Tangan Saja atau Harus Dengan Gendongan? Begini Penjelasannya Menurut Ahli

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 1 Juni 2021 | 16:35 WIB
Ilustrasi menggendong bayi yang baru lahir. (Freepik)

Nakita.id- Memiliki buah hati tentu saja merupakan sesuatu hal yang begitu menggembirakan bagi setiap orang.

Namun, bagi para orang tua baru tentu saja akan dirundung banyak kebingungan saat buah hatinya terlahir ke dunia.

Salah satu kebingungan yang sering kali dirasakan para orang tua baru adalah ketika pertama kali disuruh menggendong buah hatinya yang sudah lahir ke dunia.

Baca Juga: Keseringan Menggendong Si Kecil Banyak Dipercaya Bikin Anak Jadi 'Bau Tangan', Benarkah?

Orang tua yang belum dibekali ilmu tentu saja takut untuk menggendong buah hatinya.

Sebagian besar orang tua tentu lebih menggandalkan tangannya sendiri untuk menggendong sang buah hati.

Namun, banyak juga yang bingung sebenarnya lebih aman mana menggendong buah hati menggunakan tangan atau harus menggunakan alat bantu seperti gendongan?

Nah pada peliputan khusus yang dilakukan Nakita.id kali ini akan membahas tuntas mengenai hal tersebut.

Sebenarnya tidak ada ketentuan khusus Moms dan Dads harus menggendong bayi menggunakan tangan saja atau dengan gendongan.

Menurut Konsultan Menggendong yang bernama Indah Siauw, Certified Babywearing Consultant dari School of Babywearing UK mengungkapkan, menggendong bayi yang baru lahir silahkan disesuaikan saja dengan kemampuan Moms dan Dads masing-masing.

Namun, ada baiknya memperhatikan durasi saat menggendong sang buah hati.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah! Berikut Cara Menggendong Bayi 3 Bulan yang Tepat dan Aman

Apabila menggendongnya dengan durasi sebentar, menggunakan tangan saja itu tidak jadi masalah Moms.

"Silakan disesuaikan dengan kebutuhan dan juga kemampuan. Untuk menggendong yang hanya sebentar, menggendong dengan tangan yang tidak masalah," ungkap Indah dalam wawancara mendalam bersama Nakita.id, Senin (31/05/2021).

Namun, apabila Moms dan Dads ingin menggendong Si Kecil dengan durasi yang lama maka diperlukannya alat bantu yakni gendongan.

"Tapi untuk menggendong dengan durasi lama, pasti perlu alat bantu," tambah Konsultan Menggendong tersebut.

Moms juga bebas memilih mau menggunakan gendongan tradisonal atau modern sekalipun.

Asal Moms memperhatikan posisi Si Kecil saat digendong menggunakan gendongan tersebut.

Jangan luruskan kaki bayi! usahakan posisi bayi tegak dan kakinya seperti menjongkok.

Baca Juga: Cara Menggendong Bayinya Menuai Banyak Kritikan, Rachel Vennya Akui Masih Belajar Menggunakan Teknik TICKS

"Bisa menggunakan jarik atau gendongan modern, yang penting posisinya tegak dan kaki membentuk jongkok terbuka atau M-Shape," tutup Indah.

Posisi M-Shape memang posisi menggendong bayi yang dianggap aman dan bisa memberikan kenyamanan bagi Si Kecil.

Posisi M-Shape ini juga sudah dianjurkan oleh para dokter Moms.