Cuma Bermodalkan Kopi, Ini Cara Efektif Menghilangkan Stretchmark di Perut dan Paha

By Nita Febriani, Selasa, 1 Juni 2021 | 17:15 WIB
Ilustrasi bubuk kopi untuk mengusir nyamuk (freepik)

Harus Digunakan Setiap Hari

Mengetahui tentang video ini, Skinny Ms, memberikan pernyataan yang mengklaim bahwa scrub buatan sendiri yang mereka sarankan akan efektif jika digunakan setiap hari.

“Penggunaan scrub harus diulang setiap hari sampai Ibu melihat perbedaan yang nyata di area tersebut,” jelas perwakilan website tersebut.

Menurut mereka, kulit orang berbeda-beda dan tergantung pada seberapa banyak dan parah stretchmarks yang dimiliki.

Oleh karena itu perawatan stretchmark akan memakan waktu lebih lama pada sebagian orang daripada orang lain yang kasusnya lebih ringan. Jadi, intinya adalah kesabaran.

Baca Juga: 3 Cara Rumahan Ini Bisa Hilangkan Stretchmark di Payudara, Mau Coba?

Sementara menurut sebuah website, Remedies DIY, ramuan buatan sendiri yang berbahan dasar kopi ini tidaklah salah.

Kopi dikenal bisa membantu pengelupasan kulit yang membersihkan sel kulit mati yang terkumpul dan membantu mengencangkan kulit yang kendur.

Selain itu, kandungan kafein dalam kopi dapat membantu meningkatkan produksi kolagen yang berguna untuk meringankan dan mengencangkan kulit sehingga bisa membantu memudarkan stretchmark.