Ciri-ciri Hamil 16 Minggu yang Sehat Bisa Dilihat dari Tidur Lebih Nyenyak hingga Bayi Sudah Berukuran Seperti Alpukat

By Cecilia Ardisty, Rabu, 2 Juni 2021 | 19:49 WIB
Ciri-ciri hamil 16 minggu yang sehat (freepik)

Nakita.id - Ciri-ciri hamil 16 minggu yang sehat menjadi perhatian Moms saat pertama kali mengandung buah hati.

Moms bisa mengamati ciri-ciri hamil 16 minggu yang sehat dari perubahan tubuh dan perkembangan janin.

Saat Moms hamil 16 minggu atau trimester kedua, Moms akan merasa tidur lebih nyenyak daripada minggu sebelumnya.

Baca Juga: Terungkap Ciri-ciri Hamil Anak Kembar yang Banyak Dipercaya, Salah Satunya Soal Bentuk Perut

Dokter mungkin menyarankan Moms untuk berhenti tidur telentang saat trimester kedua, ini berarti menggunakan bantal ekstra untuk menopang tubuh Moms.

Ada beberapa jenis bantal kehamilan yang didesain khusus yang bisa Moms beli untuk membantu tidur atau sekadar memberikan sedikit kenyamanan ekstra saat beristirahat.

Jika Moms tidur banyak mendatangkan lebih banyak energi di siang hari dan suasana hati mungkin juga baik.