Artis Usia 15 Tahun Perankan Istri Ketiga yang Sedang Hamil, Psikolog Jabarkan Dampak Buruk Kalau Anak Terlalu Cepat Dewasa

By Gabriela Stefani, Kamis, 3 Juni 2021 | 14:09 WIB
Dampak kalau anak terlalu cepat dewasa usai heboh artis usia 15 tahun perankan istri ketiga yang sedang hamil (https://www.instagram.com/ciarachelfx/)

"Bisa dibilang ada masa atau ada proses yang dilompati sehingga kemudian berpengaruh terhadap cara dia mengelola dirinya, kesehatan mentalnya dia, cara dia mengelola hubungan relasi dengan lingkungan," katanya.

"Terutama tentang persepsinya tentang relasi pasangan relasi romantis, kemudian juga relasi dia terhadap dinamika dalam keluarga dan segala macam hal," papar Ella.

Ella menyebutkan bahwa sangat memungkinkan proses pengembangan diri anak usia remaja jadi terhambat ketika tidak ada kesempatan yang penuh dalam perkembangannya.

Baca Juga: Perannya Jadi Istri Ketiga Berbuntut Panjang, Lea Ciarachel Tak Akan Lagi Perankan Zahra di Sinetron Suara Hati Istri 'Akan Dilakukan Mulai Besok'

Perlu diketahui juga bahwa anak usia remaja merupakan waktu mereka untuk mengekplorasi diri mereka.

Ketika dihadapkan dengan kenyataan dengan momen yang memaksa ia menjadi lebih dewasa, akan membuat kondisi mental dalam jangka panjangnya terganggu.

Apalagi perkawinan anak yang akan membuat anak mengalami banyak kerugian seperti putus sekolah, mendapatkan KDRT, dampak merusak pada fungsi reproduksi, kecenderungan gangguan kesehatan mental, dan terputusnya aspirasi untuk pengembangan potensi diri.

Melihat banyaknya dampak buruk tersebut, Ella merasa perlu peran banyak pihak untuk mencegah perkawinan usia anak.