Jangan Khawatir lagi, Cukup Lakukan Hal Ini Moms Bisa Melindungi Anak dari Dampak Negatif Menonton Televisi

By Lolita Sianipar, Minggu, 6 Juni 2021 | 16:00 WIB
Menonton televisi bisa berdampak baik dan buruk terhadap anak (Freepik.com)

Nakita.id - Di masa pandemi seperti ini, menonton televisi bisa dibilang menjadi kegiatan yang sering dilakukan oleh anak.

Ya, televisi memang menjadi salah satu hiburan yang banyak digemari baik oleh orang dewasa maupun anak-anak.

Pasalnya, di televisi, terdapat beragam program yang membuat anak betah menontonnya, mulai dari menyaksikan tokoh pahlawan super favorit dan acara hiburan lainnya.

Menariknya, selain menghibur, menonton televisi juga ternyata bermanfaat lo Moms untuk Si Kecil. 

Melansir dari Grid.id melalui Parenting Firstcry, menonton televisi bisa memberikan banyak manfaat pada anak, mulai dari hiburan, pendidikan, serta menumbuhkan pemikiran mandiri.

Meski begitu, Moms sebagai orangtua tentunya tetap harus berhati-hati. Sebab, menonton televisi juga mempunyai dampak negatif bagi anak, lo.

Baca Juga: Mengapa Kita Harus Matikan Televisi Saat Hujan Petir? Ternyata Ini Alasannya

Dampak negatif menonton televisi bagi anak

Adapun beberapa dampak negatif menonton televisi bagi anak-anak, yaitu:

1. Menghabiskan waktu

Anak-anak bisa menghabiskan terlalu banyak waktu di depan televisi.

Hal ini bisa membuat anak malas melakukan aktivitas lainnya.

2. Kurangnya keterampilan bahasa dan sosial

Dampak negatif ini biasanya dialami oleh anak yang usianya masih di bawah dua tahun.

Pada masa itu, otak bayi berada dalam tahap perkembangan sebelum memasuki usia dua tahun.

Ini adalah saat di mana otak mendorong pembelajaran sosial dan emosional.

3. Risiko kesehatan mata

Anak-anak yang terlalu banyak menonton televisi berisiko terkena sindrom mata malas.

Pada kondisi ini, anak akan mengalami penglihatan kabur.

Baca Juga: Kehabisan Ide #FamilyQuality? Menemani Si Kecil Menonton Televisi Bisa Jadi Pilihan Tepat di Akhir Pekan

4. Perilaku negatif

Menurut salah satu penelitian, terlalu banyak menonton televisi dapat mengubah struktur otak dan mendorong perilaku negatif, terutama kekerasan dan agresi.

Selain itu, menonton televisi juga bisa memengaruhi anak, mulai dari perubahan emosional, citra diri, dan masalah belajar.

Akan tetapi, Moms tak perlu khawatir. Sebab, Moms masih bisa melakukan percegahan dengan cara-cara berikut ini:

- Batasi durasi  anak untuk menonton televisi

- Pastikan anak melihat acara televisi yang berkualitas

- Moms bisa menonton televisi bersama anak untuk memastikan tayangan yang dilihat bersifat informatif, edukatif, dan interaktif.

- Jauhkan televisi dari kamar tidur dan matikan televisi di akhir acara.

- Bantu anak mengembangkan hubungan yang sehat antara waktu menonton televisi dan menyelesaikan tugas.

- Cobalah untuk tidak membuat aturan terlalu ketat, karena dapat menyebabkan hubungan negatif antara anak dan televisi.

Nah, itu dia yang bisa Moms lakukan agar anak tidak terkena dampak negatif dari menonton televisi. Selamat mencoba!

Baca Juga: #FamilyQuality: Terdengar Sepele, Siapa Sangka Moms Bisa Mengetahui Seperti Apa Lingkungan Sosial Si Kecil hanya Dengan Menonton Televisi Bersama, Ini Penjelasan Pakar!