PPDB 2021 SMP Kota Yogyakarta, Cari Tahu 16 Sekolah yang Sediakan Kursi dari Jalur Bibit Unggul hingga Zonasi

By Cecilia Ardisty, Kamis, 10 Juni 2021 | 09:00 WIB
PPDB 2021 SMP Kota Yogyakarta (Wahyu Sulistiyawan / Tribun Jateng)

Nakita.id - Kota Yogyakarta sudah membuka PPDB 2021 SMP melalui beberapa jalur.

Jalur tersebut di antaranya jalur bibit unggul, jalur zonasi wilayah, jalur zonasi mutu, jalur afirmasi penduduk tidak mampu, dan jalur prestasi luar daerah.

Ada 16 sekolah negeri dengan daya tampung berbeda untuk memenuhi PPDB 2021 SMP.

Baca Juga: Dibuka Hari Ini, Berikut Cara Daftar di Situs Resmi SIAP PPDB 2021 SMA DKI Jakarta Beserta Syarat-syaratnya

Melansir dari Tribun Jogja, setiap calon peserta didik bisa memilih tiga dari 16 sekolah yang tersedia.

Diketahui, SMP Negeri 15 Yogyakarta menyiapkan kuota terbanyak hingga 340 kursi untuk PPDB 2021.

Kemudian, SMP Negeri 8 Yogyakarta dan SMP Negeri 5 Yogyakarta menyiapkan 320 kursi.

Berikut sejumlah kuota PPDB 2021 SMP di Kota Yogyakarta:

SMP Negeri 1 Yogyakarta sebanyak 256 kursi

SMP Negeri 2 Yogyakarta sebanyak 224 kursi

Diketahui, SMP Negeri 15 Yogyakarta menyiapkan kuota terbanyak hingga 340 kursi untuk PPDB 2021.

Kemudian, SMP Negeri 8 Yogyakarta dan SMP Negeri 5 Yogyakarta menyiapkan 320 kursi.

Baca Juga: Kapan Pendaftaran PPDB 2021 SMA DKI Jakarta Dibuka? Simak Jadwal Lengkapnya di Sini

Berikut sejumlah kuota PPDB 2021 SMP di Kota Yogyakarta:

SMP Negeri 1 Yogyakarta sebanyak 256 kursi

SMP Negeri 2 Yogyakarta sebanyak 224 kursi

SMP Negeri 13 Yogyakarta sebanyak 102 kursi

SMP Negeri 14 Yogyakarta sebanyak 136 kursi

SMP Negeri 15 Yogyakarta sebanyak 340 kursi

SMP Negeri 16 Yogyakarta sebanyak 224 kursi

PPDB 2021 SMP dapat dilakukan secara daring di laman https://yogya.siap-ppdb.com dan luring, tergantung jalur yang dituju, jelas Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kota Yogyakarta, Budi Santosa Asrori.

Persentasi daya tampung peserta didik berdasarkan jalur masuk pada PPDB SMP 2021 adalah jalur bibit unggul 10 persen, jalur zonasi wilayah 20 persen, jalur zonasi mutu 39 persen, sambung Budi.

Selanjutnya, ada jalur afirmasi penduduk tidak mampu 11 persen, disabilitas 5 persen dan jalur prestasi luar daerah 10 persen serta jalur mutasi orang tua/wali 5 persen.

Baca Juga: Besok Pendaftaran PPDB 2021Tingkat SMA di Jawa Barat Akan Dibuka, Jangan Sampai Tidak Tahu Sejumlah Aturan yang Berbeda dari Tahun Sebelumnya

"Daya tampungnya PPDB SMP tahun 2021 di Kota Yogyakarta adalah 3.466. Itu semua tersebar dari SMP Negeri 1 Yogyakarta hingga SMP Negeri 16 Yogyakarta," katanya, Rabu (9/6/2021).

Jika ditotal dari persentase tersebut, kuota untuk jalur zonasi wilayah sebanyak 693 kursi dan jalur zonasi mutu 1359 kursi.

Jalur afirmasi penduduk tidak mampu adalah 382 kursi, disabilitas 173 kursi, bibit unggul 343 kursi, luar daerah 343 kursi, dan mutasi orang tua/wali 173 kursi.