Jangan Buang Kulit Durian Begitu Saja, Ternyata Ampuh Mengusir Tikus yang Mengganggu Penghuni Rumah karena Ini

By Kirana Riyantika, Senin, 7 Juni 2021 | 14:45 WIB
Cara ampuh usir tikus pakai kulit durian (Freepik/pakhnyushchyy)

Nakita.id - Salah satu hama yang kerap mengganggu ketenangan penghuni rumah adalah tikus.

Tikus kerap mencuri makanan serta membuat seisi rumah berantakan.

Tak jarang, tikus bisa merusak barang-barang di rumah karena sifatnya memakan apa saja yang ditemukan.

Baca Juga: Rumah Bebas Tikus, Terungkap Ada Cara Praktis Basmi Tikus Tanpa Meninggalkan Bau Bangkai

Beberapa barang yang kerap jadi sasaran gigitan tikus adalah pakaian, tas, beberapa furniture dan masih banyak lagi.

Bila di rumah Moms terdapat tikus, jangan khawatir karena ada cara mudah untuk mengusirnya.

Durian ternyata adalah salah satu buah yang ditakuti tikus.

Baunya yang menyengat tidak disukai tikus, hingga membuatnya pergi menjauh.

Untuk mengusir tikus, Moms bisa menyiapkan durian lalu memakan daging buahnya.

Dikutip dari read.cash, yang dibutuhkan untuk mengusir tikus adalah kulit durian.

Moms bisa meletakkan kulit durian ke bawah meja, di belakang lemari es, di bawah mesin cuci atau di dekat saluran pembuangan.

Manfaat kulit durian

Bila Moms membuang banyak kulit durian di sekeliling rumah, maka dijamin tikus akan mabuk dan enggan balik lagi.

Baca Juga: Kesulitan Menghilangkan Bau Tidak Sedap Karena Bangkai Tikus? Ini Trik Ampuh Mengatasinya

Selain bau durian, tikus juga membenci bau bawang merah.

Moms bisa meletakkan bawang merah di sudut-sudut rumah yang sering dilalui tikus.

Karena bawang merah mudah busuk, sebaiknya Moms menggantinya setiap 2 hari sekali.

Alternatif lainnya adalah meletakkan kulit bawang merah di sudut-sudut rumah, dimana Moms tidak perlu kerap menggantinya 2 hari sekali karena kulit bawang merah lebih awet.

Keberadaan tikus di rumah juga bisa membahayakan kesehatan Moms sekeluarga karena bisa menimbulkan beberapa penyakit.

Dikutip dari Healthline, berikut beberapa penyakit yang ditimbulkan dari tikus:

Leptospirosis

Penyakit menular yang disebabkan oleh bakteri ini dapat menyebar melalui air minum yang mengandung jejak urin dari hewan yang terinfeksi.

Hewan peliharaan juga bisa berisiko terkena penyakit ini.

Baca Juga: Tak Perlu Jebakan atau Racun, Tikus di Rumah Bisa Mati Bergelimpangan Hanya dengan Bekas Kantong Teh, Begini Caranya

Jika Moms menemukan tikus di rumah, keluarkan mangkuk air hewan peliharaan semalaman dan bersihkan setiap hari.

Salmonellosis

Disebabkan oleh bakteri, salmonellosis dapat menyerang siapa saja, tetapi anak-anak di bawah usia 5 tahun sangat berisiko.

Ini menular melalui kotoran tikus.

Wabah tipus dan cacar

Kutu tikus dan tungau dapat menyebarkan penyakit ini.

Sementara pengobatan tersedia, lebih baik untuk mencegah penyakit ini dengan menghindari kontak langsung dengan tikus dan kotorannya.