Salah Besar Keringkan Wajan Anti Lengket dengan Lap, Begini Cara Tepat Membersihkannya Tanpa Merusak Permukaan

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 8 Juni 2021 | 20:15 WIB
Membersihkan wajan teflon anti lengket (pixabay)

Tips membersihkan wajan teflon setelah digunakan

Setelah selesai digunakan, Moms bisa menaruh air panas dalam wajan teflon kotor.

Taruh dengan gerakan memutar agar tiap sudut wajan terkena air panas dengan merata.

Setelahnya, Moms bisa menggosoknya dengan spons di bagian kotor.

Secara perlahan, bersihkan wajan dengan menggosoknya menggunakan spons.

Kemudian setelah itu, beri garam secukupnya.

Baca Juga: BERITA POPULER: Gibran Rakabuming Desak Adiknya Selesaikan Urusan Asmara hingga Kaesang Pangarep Tulis Ini Usai Felicia Tissue Beberkan Masalah Pribadinya

Pada manusia, garam menjadi bahan alami yang efektif untuk membersihkan wajah agar halus bersih.

Metode ini rupanya bisa Moms praktikkan pada wajan teflon, layaknya fungsi scrub pada tubuh manusia.

Setelah diberi garam, masukkan sedikit air pada wajan lalu aduk menggunakan spatula yang terbuat dari kayu.

Lakukan dengan gerakan naik dan turun perlahan, kemudian buang ainya.