Hanya Perlu 2 Tahun Resmi Lulus S2 dari Stanford University, Maudy Ayunda Tuai Reaksi Kocak Warganet 'Maudy Pernah Ngerengek Capek Karna Tugas Ga Ya'

By Ruby Rachmadina, Kamis, 10 Juni 2021 | 09:30 WIB
Potret keluarga saat menghadiri kelulusan S2 Maudy Ayunda di Stanford University ()

Nakita.id - Siapa yang tidak kenal dengan Maudy Ayunda?.

Maudy Ayunda memang memiliki prestasi yang mentereng di usianya yang masih muda.

Tak ayal hal itu membuat Maudy Ayunda menjadi inspirasi bagi anak muda di Indonesia.

Dahulu sempat viral ketika dirinya bingung menentukan Harvard atau Stanford.

Kini Maudy Ayunda baru saja mengumumkan kelulusannya dari Stanford University, Amerika Serikat.

Maudy Ayunda diketahui telah selesai menyelesaikan magister-nya di dua jurusan, yakni Administrasi Bisnis dan Bidang pendidikan.

Maudy menempuh pembelajaran selama dua tahun.

Melalui unggahan Instagramnya Maudy menceritakan pengalamannya selama menempuh studi di salah satu kampus bergengsi di Amerika Serikat.

Baca Juga: Dikenal Berbakat Sampai Dapat Beasiswa ke Stanford University, Maudy Ayunda Blak-Blakan Akui Pernah Diremehkan Guru hingga Kepala Sekolah Soal Kemampuan Akademisnya