Banyak Wanita Sering Tidak Sadar, Ini 8 Ciri-ciri Hamil Muda yang Kerap Dianggap Sepele

By Nita Febriani, Minggu, 13 Juni 2021 | 16:30 WIB
Ciri-ciri hamil muda yang kerap disepelekan para wanita (freepik)

 

Berikut ini 8 ciri-ciri hamil muda yang seringkali tak disadari oleh banyak perempuan:

1. Berhenti menstruasi

Tidak mendapat menstruasi adalah salah satu tanda yang paling umum bahwa seorang perempuan mungkin berada pada tahap awal kehamilan.

Selama menstruasi, lapisan rahim rusak dan dilepaskan dalam bentuk darah menstruasi, yang biasanya berlangsung tiga sampai tujuh hari.

Ketika seorang wanita hamil, produksi hormon progesteron akan mempertahankan lapisan rahim, yang berarti bahwa dia tidak akan mengalami menstruasi karena lapisan rahim tidak lagi dilepaskan.

 

Baca Juga: Jangan Anggap Remeh! Berikut Ciri-ciri Hamil Bayi Kembar Namun Tidak Sehat

2. Kram

Selama trimester pertama kehamilan, seorang wanita lebih mungkin mengalami kram kaki.

Menurut Clearblue, hal ini disebabkan oleh perubahan cara tubuh memproses kalsium.

"Banyak kalsium yang Anda dapatkan dalam diet normal digunakan oleh tubuh Anda untuk membantu mengembangkan tulang, gigi, dan organ bayi Anda," tulis Dr. MD Mazumdar, konsultan senior ginekolog di SM Polyclinic.

"Ini mengurangi bagian kalsium tubuhmu sendiri, membuat tulang dan ototmu lemah."