Nyesel Baru Tahu Sekarang, Tak Cuma Hilangkan Rambut Beruban Ternyata Bawang Merah Ampuh Bikin Alis Tebal Natural, Begini Triknya

By Aullia Rachma Puteri, Senin, 14 Juni 2021 | 10:30 WIB
Menebalkan alis dengan bawang merah (Freepik)

Bawang merah diketahui miliki kandungan sulfur, selenium, mineral, vitamin B dan vitamin C yang sangat baik untuk pertumbuhan rambut.

Nah yang sudah penasaran yuk simak cara menebalkan alis secara permanen dengan bawang merah di bawah ini.

Cara menebalkan alis secara natural menggunakan bawang merah

Bawang merah untuk menebalkan alis

1. Siapkan bawang merah 2-3 siung, lalu tumbuk halus atau blender hingga menjadi pasta bawang merah.

2. Kemudian saring pasta bawang merah. Pisahkan antara air dan dagingnya.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Uban di Kepala Bisa Hilang Hanya dengan Bawang Merah, Begini Caranya

3. Jika sudah mendapatkan air bawang merah, oleskan langsung pada alis kanan dan kiri.

4. Beri pijatan lembut saat mengoles air bawang merah dan biarkan kurang lebih 1 jam menempel pada alis.

5. Setelah 1 jam, segera bersihkan alis kanan dan kiri dari air bawang merah, gunakan perasan air lemon untuk menghilangkan aroma yang menyengat dari bawang mewah.

Untuk menebalkan alis menggunakan bawang merah, Moms hanya cukup melalukannya 2 kali dalam seminggu.