Auto Bikin Emak-emak Senang! Begini Cara Mudah Hilangkan Kantung Mata Tanpa Waktu Lama, Salah Satunya dengan Jeruk

By Poetri Hanzani, Rabu, 23 Juni 2021 | 16:55 WIB
Bahan alami mengatasi kantung mata (freepik.com/cookie_studio)

Nakita.id - Munculnya kantung mata memang bisa membuat wajah terlihat lelah.

Pastinya hal ini akan membuat penampilan jadi terganggu.

Kantung mata dapat disebabkan oleh banyak faktor, Moms.

 

Belum lagi, paparan sinar matahari yang berlebihan dan kecenderungan untuk terpaku pada layar digital dapat membuat kantung mata dan mata panda telihat jelas.

Nah, untuk menyingkirkan masalah ini, ada tiga bahan alami yang dapat kita gunakan dalam melakukan perawatan di sekitar mata sebagai berikut ini.

Baca Juga: Sudah Tidur Lebih dari 8 Jam Sehari Tapi Masih Punya Kantung Mata Hitam? Bisa Jadi Ini Penyebabnya

1. Kentang

Kentang adalah pilihan yang bagus untuk membuat kulit lebih sehat dan tampak lebih muda karena mengandung vitamin C, serta kolagen.

Rendam kapas di dalam parutan atau jus kentang. Lalu, tempatkan di mata sambil beristirahat dan lepas setelah 15-20 menit.

Kulit di sekitar mata akan menyerap vitamin dan meningkatkan sifat kolagen, sehingga kulit sensitif di dekat mata lembut dan segar.

2. Kantong teh dingin

Sifat antioksidan dalam teh celup memperlambat proses penuaan dan juga membantu membentuk lapisan pelindung dari sinar UV.

Menurut para peneliti, teh hijau, khususnya, memiliki efek antiinflamasi yang potensial.

Kita bisa menyeduh kantong teh dan biarkan di lemari es selama 20-25 menit.

Kemudian, oleskan pada mata setelah memeras cairan dari kantong teh dan biarkan selama setengah jam.

Efek pendinginan yang dihasilkannya dapat meredakan stres dan mengurangi mata panda, serta kantong mata.

Agar hasilnya lebih maksimal, lakukan perawatan alami ini secara rutin dan konsisten.

Baca Juga: Mata Panda Tak Kunjung Hilang? Bisa Jadi Kita Salah Menggunakan Skincare, Ini Tips Memilih Krim Mata

3. Jus jeruk

Jeruk adalah sumber vitamin A dan C yang bagus, yang merupakan vitamin penting untuk kulit bercahaya yang mengandung sifat anti-penuaan.

Gunakan bola kapas atau kapas pembersih riasan ke dalam jus jeruk, lalu aplikasikan pada mata dan kita akan menuai manfaatnya.

Baca Juga: Hilangkan Kantung Mata dan Keriput di Wajah Pakai Sendok serta Bahan Alami Ini, Mudah Banget Caranya

Selain itu, minum banyak air, diet sehat, mengistirahatkan mata dari layar digital, dan tidur malam yang nyenyak juga dapat membantu mnejaga kesehatan area mata. 

Sebagai tambahan, kita bisa menempatkan irisan ketimun di atas mata, menggunakan krim mata atau mengoleskan minyak kelapa di sekitar mata yang dapat mengurangi kerutan, lingkaran hitam, dan kantong mata.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 3 Bahan Alami yang Bantu Hilangkan Kantong Mata dan Mata Panda