Tak Perlu Dijemur, Kutu Beras Dijamin Mati Berjatuhan Hanya dengan Daun Salam Begini Caranya

By Shinta Dwi Ayu, Sabtu, 26 Juni 2021 | 08:45 WIB
Daun salam untuk mengusir kutu beras. (Freepik)

Nakita.id - Nasi merupakan makanan wajib yang setiap hari dikonsumsi masyarakat Indonesia.

Bahkan banyak orang yang merasa tak kenyang apabila belum mengonsumsi nasi.

Nasi sendiri memiliki tekstur yang padat dan rasa sedikit manis.

Baca Juga: Jangan Langsung Dibuang! Begini Cara Mudah Menghilangkan Kutu Beras dengan Daun Jeruk

Tak heran bila dikonsumsi nasi sendiri memberikan efek yang luar biasa karena mengandung karbohidrat yang tinggi.

Karena hal tersebut lah banyak orang yang selalu menyetok beras di rumahnya.

Sehingga jika ingin memasak nasi tidak perlu repot lagi untuk pergi ke warung untuk membeli beras.

Namun yang kerap jadi permasalahan, beras yang disimpan lama di rumah sering kali berkutu.

Apabila beras berkutu tentu saja akan sulit digunakan.

Karena kutu beras sendiri sangat kecil dan cepat sekali larinya sehingga sulit untuk membersihkan beras dari kutu.

Biasanya kebanyakan orang akan memanfaatkan sinar matahari untuk mengusir kutu beras.

Baca Juga: BERITA POPULER: Rutin Oleskan Bawang Merah ke Leher Sebelum Tidur Punya Manfaat Tak Terduga hingga Hilangkan Kebiasaan Ngorok Cuma Letakkan 1 Tanaman Ini di Kamar

Para Moms biasanya memilih untuk menjemur beras agar kutu-kutunya pada hilang.

Namun kini Moms tak perlu khawatir lagi! Ternyata menghilangkan kutu beras bisa tanpa dijemur dan hanya bermodalkan bahan alami saja.

Bahan alami yang bisa digunakan adala beberapa lembar daun salam Moms.

Ya, seperti yang sudah banyak orang ketahui daun salam memang salah satu bumbu dapur yang memiliki jutaaan manfaat luar biasa.

Melansir dari Tribunnews.com, cara menghilangkan kutu beras secara alami mudah sekali Moms.

Moms cukup kenaruh beberapa lembar daun salam ke tempat beras.

Aroma daun salam sendiri cukup menyengat dan kutu beras tidak menyukainya.

Baca Juga: Satu Indonesia Bisa Girang karena Trik Mengusir Kecoa Secara Permanen Ternyata Semudah Ini, Salah Satunya Cuma Pakai Petroleum Jelly

Sehingga ketika mencium aroma daun salah kutu beras perlahan akan mabuk hingga mati. Caranya, keringkan daun beras di bawah sinar matahari atau di dalam oven.

Kemudian, taruh daun salam ke dalam kotak penyimpanan beras. Selamat mencoba Moms!