Hubungan dengan Mertua Tak Harmonis? Begini Cara Mengatasi Konflik yang Ada Menurut Psikolog

By Ruby Rachmadina, Sabtu, 26 Juni 2021 | 20:45 WIB
cara untuk kembali harmonis dengan mertua bila terjadi konflik (Freepik)

Dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id, Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si., Psikolog, menjelaskan beberapa penyebab yang dapat menyebabkan menantu dan mertua berkonflik.

Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si., Psikolog

"Ada beberapa penyebab dari sisi mertua kenapa sering terjadi konflik, misalnya menyalahkan menantu atau sering membanding-bandingkan atau sering terlalu ikut campur bahkan tidak memberikan kesempatan bagi anak dan menantu berperan," jelas Anna.

Ketika timbul konflik dengan mertua, Moms sebaiknya bersikap lebih dewasa dan memahami sifat dari mertua itu sendiri.

Baca Juga: Benarkah Berpisah Rumah dengan Mertua Mampu Membangun Keharmonisan Rumah Tangga? Ini Jawaban dari Psikolog

"Jadi, bukan diberantemin tapi memang coba dicari solusinya apa yang bisa dilakukan supaya mertua berubah atau sebaliknya saya lebih menerima dengan kondisi beliau," tuturnya saat dihubungi oleh Nakita.id secara virtual.

Memang cukup sulit untuk mengatasi konflik yang terjadi dengan mertua.

Namun, bukan berarti harus menyerah, Moms bisa meminta bantuan kepada orang terdekat.