Nakita.id - Terungkap soal mitos vs fakta vaksin Covid-19.
Ada kabar yang beredar soal vaksin Covid-19 yang disebut bisa memengaruhi kesuburan.
Selain itu, ada banyak kabar soal vaksin Covid-19 yang masih perlu dicari kebenarannya.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pun akhirnya memberikan penjelasan mengenai mitos vs fakta vaksin Covid-19.
Hal itu disampaikan oleh Direktur Vaksin Imunisasi dan Biologi WHO Dr Kate O'Brien, Minggu (7/1/2021), melalui akun Twitter @WHO.
Ada banyak informasi yang beredar, salah satunya mengenai klaim bahwa vaksin Covid-19 disebut akan memengaruhi kesuburan dan perubahan DNA.
Bagaimana penjelasan WHO?
Pengaruh pada fertilitas
Ada rumor yang beredar bahwa vaksinasi Covid-19 dapat menganggu fertilitas atau kesuburan dalam menghasilkan keturunan.