Ternyata Semudah Ini Mendapatkan Kulit Wajah Bercahaya Hanya Bermodalkan Es Batu, Mau Coba?

By Ruby Rachmadina, Sabtu, 3 Juli 2021 | 09:00 WIB
manfaat es batu untuk wajah (Freepik.com)

Menghilangkan lingkaran hitam

Menggunakan es ke wajah secara teratur dapat membantu mengatasi lingkaran hitam yang ada di wajah, seperti di bawah mata.

Hal yang perlu Moms lakukan adalah dengan merebus air mawar dan mencampurkannya dengan jus mentimun.

Bekukan campuran ini, kemudian oleskan es batu ke area mata.

Perubahan memang memerlukan waktu dan tidak cukup hanya semalam saja.

Moms bisa menggunakan cara ini selama beberapa hari untuk melihat hasilnya.

Baca Juga: Mulai Hari ini Moms Wajib Coba, Kerutan Menghilang dan Manfaat Lainnya Bisa Dirasakan Ketika Menggunakan Eye Cream

Menenangkan jerawat

Tidak perlu khawatir jika Moms merasa jerawat di wajah tak kunjung membaik.

Menggunakan es batu di wajah membantu meminimalkan produksi minyak pada kulit yang menjadi penyebab timbulnya jerawat.

Es batu juga dapat bekerja dengan baik dalam menyembuhkan benjolan dan pembengkakan yang disebabkan oleh jerawat.