10 Bahan Alami Untuk Kembalikan Penciuman dan Perasa yang Hilang Akibat Covid-19

By Gabriela Stefani, Senin, 5 Juli 2021 | 11:00 WIB
Cara mengembalikan penciuman dan perasa yang hilang akibat covid-19 (Freepik)

Nakita.id - Salah satu gejala covid-19 yaitu hilangnya fungsi indra penciuman dan pengecapan.

Alhasil pasien positif covid-19 akan mengalami kesulitan saat harus mencium bau-bauan.

Makanan yang dimakan pun terasa tawar.

Rupanya mengatasi hilangnya indra penciuman dan pengecapan ini bisa diatasi dengan bahan alami.

Ada setidaknya 10 bahan alami untuk mengembalikan indra penciuman dan pengecapan yang hilang akibat covid-19.

Baca Juga: Jangan Sembarangan! Begini Cara Membuang Sampah Bekas Pasien Covid-19 yang Sedang Isolasi Mandiri di Rumah

1. Bawang putih

Bumbu dapur ini sepertinya sudah jadi langganan ada di dapur untuk memasak.

Nah, selain memasak bumbu dapur ini ternyata berguna untuk mengatasi indra penciuman dan pengecapan yang menghilang.