Dijamin Anti Gagal, Nyamuk Bisa Mati Berjatuhan Hanya Pakai Ramuan Bawang Putih

By Kirana Riyantika, Selasa, 6 Juli 2021 | 11:45 WIB
Bawang putih ampuh mengusir nyamuk hingga buatnya mati berjatuhan (Freepik/Racool_studio)

Nakita.id - Nyamuk jadi salah satu serangga yang paling banyak mengganggu masyarakat.

Gigitan nyamuk  bisa membuat kulit menjadi kemerahan dan gatal-gatal.

Nyamuk juga menimbulkan suara bising yang mengganggu kenyamanan saat sedang beristirahat.

Tak hanya itu, beberapa jenis nyamuk juga bisa menjadi pembawa penyakit serius.

Baca Juga: Dijamin Nyesal Baru Tahu, Nyamuk di Rumah Bisa Mati Berjatuhan dalam Hitungan Menit Hanya dengan Kulit Jeruk Kering, Begini Triknya

Beberapa penyakit yang dibawa nyamuk diantaranya demam berdarah, malaria, kaki gajah, dan masih banyak lagi.

Banyak produk pengusir nyamuk yang dijual di pasaran.

Namun, produk tersebut berasal dari bahan kimia yang tidak baik untuk manusia dan lingkungan bila digunakan berlebihan.

Ternyata, ada bahan-bahan alami yang efektif mengusir nyamuk, salah satunya adalah bawang putih.

Seperti diketahui, bawang putih merupakan salah satu bumbu dapur yang wajib ada di daftar belanjaan.

Bawang putih memiliki beberapa sifat yang efektif membunuh nyamuk hingga mati berjatuhan.

Melansir dari apartmentguide.com, cara membuat ramuan pengusir nyamuk dari bawang putih sangatlah mudah.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang! Selain Gunakan Lemon dan Cengkeh, Mengusir Nyamuk dari Rumah Juga Bisa Pakai Cara Sederhana Ini

Mula-mula, Moms perlu menghaluskan beberapa siung bawang putih kemudian merebusnya ke dalam air.

Setelah mendidih, diamkan larutan tersebut hingga dingin.

Kemudian masukkan larutan anti nyamuk dari bawang putih tersebut ke dalam botol semprot.

Semprotkan larutan pengusir nyamuk dari bawang putih tersebut ke area yang banyak didatangi nyamuk seperti kamar, ruang keluarga, dapur, dan lain-lain.

Aroma dari larutan bawang putih ampuh membunuh nyamuk.

Meski begitu, jangan khawatir Moms karena aroma bawang putih tersebut akan hilang dan Moms tidak akan menciumnya dalam waktu yang lama.

Selain menggunakan larutan bawang putih, sebaiknya Moms juga mencegah nyamuk masuk rumah.

Moms bisa memasang jaring-jaring pada ventilasi rumah untuk mencegah nyamuk masuk.

Baca Juga: Percuma Saja Diusir, Ternyata Nyamuk Memang Akan Selalu Mengincar Orang-orang dengan Kondisi Ini

Moms juga perlu mencegah adanya genangan air di rumah atau sekitar rumah, dimana genangan air tersebut bisa jadi tempat berkembang biaknya nyamuk.

Selain itu, Moms juga perlu rajin membersihkan tumpukan barang yang biasanya jadi tempat bersarangnya nyamuk.

Itulah dia Moms cara pembuatan larutan pengusir nyamuk dan cara mencegah nyamuk masuk ke rumah.

Selamat mencoba!