Hanya Area Perut yang Bertambah Gemuk Selama Kehamilan Jadi Ciri-ciri Hamil Anak Laki-laki, Benarkah?

By Kirana Riyantika, Sabtu, 10 Juli 2021 | 12:30 WIB
Ibu hamil yang hanya bertambah berat pada area perut jadi ciri-ciri hamil anak laki-laki, benarkah? (Freepik/voraorn)

Nakita.id - Banyak yang penasaran mengetahui ciri-ciri hamil anak laki-laki.

Bagi pasangan suami istri yang ingin segera mengetahui jenis kelamin bayi, biasanya akan memprediksinya dari perubahan bentuk tubuh ibu hamil.

Salah satu perubahan bentuk tubuh pada ibu hamil yang diamati adalah penambahan berat badan.

Wajar saja apabila ibu hamil bertambah berat badannya karena adanya penambahan janin serta cairan tubuh guna menunjang kehidupan janin.

Baca Juga: Banyak yang Percaya Rambut Kusam Jadi Ciri-ciri Hamil Anak Perempuan, Benarkah?

"Adalah normal ibu hamil mengalami kenaikan berat badan yang banyak dalam waktu singkat," ungkap Maggie Bauman selaku psikoterapis di Newport Beach, California.

Beberapa ibu hamil mengalami penambahan berat badan pada bagian perut serta bagian tubuh lain.

Sedangkan sebagian lain hanya mengalami penambahan berat badan di aea perut.

Banyak masyarakat yang percaya bahwa ibu hamil yang hanya bagian perutnya saja yang bertambah gemuk jadi ciri-ciri hamil anak laki-laki.

Ibu hamil yang hanya bertambah gemuk di area perut dianggap sebagai ciri-ciri hamil anak laki-laki karena bentuk perutnya dianggap lebih padat.

Perut yang padat dipercaya masyarakat kemungkinan besar mengandung anak laki-laki.

Benarkah demikian?

Melansir dari Parents, penambahan berat badan hanya di area perut tak ada hubungannya dengan jenis kelamin janin yang dikandung, Moms.

Baca Juga: Segera Ke Dokter Kalau Ciri-ciri Hamil Berbahaya di Trimester Ketiga Seperti Ini Terjadi

Penambahan berat badan di area tubuh tertentu disebabkan oleh ukuran dan bentuk tubuh asal yang dimiliki Moms.

Patricia Lo selaku Obgyn di Laguna Hills, California mengungkapkan penambahan berat badan ideal untuk ibu hamil.

"Untuk ibu hamil yang sebelumnya memiliki berat badan ideal maka kami merekomendasikan kenaikan berat badan sekitar 11 kg hingga 16 kg," ujar Patricia Lo.

Sedangkan untuk ibu hamil yang sebelumnya kurus memiliki lebih banyak kelonggaran penambahan berat badan, yaitu 12 kg sampai 18 kg.

Jadi, penambahan berat badan hanya di area perut bukan jadi ciri-ciri hamil anak laki-laki ya, Moms.

Untuk ibu hamil yang sebelumnya sudah memiliki berat badan yang berlebih sebaiknya membatasi kenaikan berat badannya selama hamil hanya di angka 6 kg sampai 11 kg.

Mungkin banyak Moms yang penasaran, mengapa berat badan ibu hamil bertambah begitu pesat?

Padahal berat janin setelah lahir hanya berkisar 2.5 kg sampai 4 kg.

Baca Juga: Ciri-ciri Hamil Muda Ini Ternyata Kerap Diabaikan karena Dinilai Tak Biasa, Salah Satunya Gusi Bengkak

Ternyata, berat janin hanya menyumbang sekitar 26 persen dari total kenaikan berat badan, Moms.

Sebagian besar kenaikan berat badan pada ibu hamil dikaitkan dengan penambahan cairan serta perluasan jaringan beberapa organ tubuh.

Misalnya saja apabila Moms mengalami kenaikan berat badan 15 kg, maka Moms mengalami 2 kg penambahan cairan tubuh, 2 kg penambahan volume darah, 1 kg peningkatan jaringan payudara, dan 1 kg penambahan jaringan rahim.

Selain itu, ada penambahan ukuran plasenta sekitar 0,6 kg, 1 kg air ketuban, 3,5 kg lemak tambahan, protein serta simpanan nurisi lainnya.