Emak-emak Se-Indonesia Wajib Tahu! Cuma Pakai Bahan yang Ada di Dapur Saja Bisa Menghilangkan Noda Darah di Sprei

By Cecilia Ardisty, Sabtu, 10 Juli 2021 | 19:40 WIB
Menghilangkan noda darah di sprei (freepik)

4. Bubuk pelunak daging

Cara menghilangkan noda darah di sprei yang keempat adalah menggunakan bubuk pelunak daging.

Mungkin terlihat aneh namun bubuk pelunak daging dapat menghilangkan noda darah yang lebih lama menempel.

Untuk menggunakannya, taburi noda dengan bubuk pelunak daging dan tambahkan air secukupnya untuk membuat pasta.

Baca Juga: Sering Disepelekan, Sprei Longgar dan Kasur Empuk Picu Kematian Mendadak Pada Bayi

Biarkan pada noda selama 30 menit atau lebih lalu akhiri dengan membilasnya dengan air dingin dan cuci seperti biasa.

5. Air dingin

Cara menghilangkan noda darah di sprei yang kelima adalah menggunakan air dingin.

Cara ini cocok digunakan pada kain tipis seperti sprei, pakaian dalam, atau bawahan.

Pertama-tama pegang bagian yang bernoda dengan kencang di bawah air dingin yang mengalir.