Nakita.id - Learning loss merupakan kondisi menurunnya kualitas belajar yang terjadi pada anak.
Hal ini kian marak terdengar ketika proses pembelajaran jarak jauh (PJJ) berlangsung selama dua tahun belakangan.
Namun, ternyata kejadian learning loss sudah lama terjadi sebelum adanya pandemi Covid-19 yang mengaharuskan anak belajar dari rumah, Moms.
Baca Juga: Begini Cara Terbaik Mengatasi Rasa Bosan Anak Ketika Belajar di Rumah Menurut Psikolog
Learning loss tidak hanya memengaruhi kualitas belajar pada anak.
Salah satu hal yang terdampak adalah menurunnya kualitas diri pada anak.
Orangtua mungkin menginginkan anak yang memiliki kepribadian yang baik.
Namun siapa sangka, ketika anak mengalami learning loss, hal-hal yang baik pada anak cenderung menghilang.