Pusar yang Jarang Dibersihkan Bisa Buat Kotoran Menumpuk, Begini Cara Membersihkan yang Benar

By Kirana Riyantika, Minggu, 18 Juli 2021 | 05:30 WIB
Cara membersihkan pusar yang baik begini caranya (Pexels/ Anna Shvets)

Melansir dari Healthline, berikut cara membersihkan pusar yang aman:

Sebelum mandi Moms bisa membersihkan pusar bagian dalam menggunakan kapas dan alkohol.

Baca Juga: Warga Se-Indonesia Pasti Baru Tahu, Tanpa Cairan Pembersih, Lantai Dapur Ternyata Bisa Bebas Lengket dan Wangi Cuma Pakai Kulit Jeruk

  1. Celupkan kapas ke dalam alkohol dan gosok perlahan permukaan di dalam pusar. Jika kapas menjadi kotor, buang dan mulai yang baru.
  2. Setelah kapas keluar bersih, gunakan kapas yang baru dicelupkan ke dalam air untuk membilas alkohol dari pusar sehingga tidak mengeringkan kulit.
  3. Setelah mandi, keringkan bagian dalam pusar dengan lembut menggunakan kapas bersih dan kering lainnya atau sudut handuk atau waslap.

Apakah Moms sering menggunakan body lotion di tubuh?

Jika ya, maka sebaiknya jauhkan body lotion dari pusar.

Sebab, efek melembabkan dari body lotion justru bisa meningkatkan pertumbuhan bakteri dan membuat pusar kembali kotor.