Kenali Gejala dan Cara Mengatasi Long Covid-19 pada Anak, Dokter Sebut Rentang Usia Segini yang Paling Banyak Kasusnya

By Gabriela Stefani, Senin, 19 Juli 2021 | 12:52 WIB
Gejala long covid-19 pada anak (Nakita.id)

Nakita.id - Apakah anak juga bisa mengalami long covid-19?

Perlu diketahui bahwa infeksi covid-19 ini tidak hanya kematian saja.

Tetapi juga bisa muncul gejala yang menetap atau disebut dengan long covid-19.

Long covid-19 sendiri merupakan kondisi saat seseorang masih mengalami gejala covid-19 meskipun sudah dinyatakan sembuh.

Baca Juga: Orangtua Wajib Tahu Apa yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan Anak Baik Sebelum Hingga Sesudah Vaksinasi Covid-19

Dan beberapa orang dewasa mengakui mengalami long covid-19 ini meski sudah dinyatakan terbebas dari virus corona.

Dan rupanya long covid-19 ini juga bisa dialami oleh anak-anak.

Hal ini terbukti dalam penelitian di Italia saat kasus di sana sedang tinggi-tingginya.

Seorang dokter anak dr. Rouli Nababan, SpA dalam wawancaranya bersama Nakita.id menjelaskan bagaimana long covid-19 pada anak di Indonesia.