Asli Bikin Nggak Nyangka, Cuma Sejumput Baking Soda yang Dimasukkan ke Cucian Bisa Bikin Baju Jadi Seperti Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Kamis, 22 Juli 2021 | 16:30 WIB
Manfaat baking soda untuk mencuci pakaian (Freepik/@user18526052)

Nakita.id - Mungkin banyak yang tidak menyangka jika baking soda bisa digunakan untuk mencuci pakaian.

Nyatanya, ada manfaat baking soda untuk mencuci pakaian mulai dari mencerahkan kain hingga menghilangkan bau.

Melansir dari The Spruce, soda kue (secara teknis dikenal sebagai natrium bikarbonat) sangat mirip dengan senyawa yang dikenal sebagai soda pencuci (natrium karbonat) dan dapat memiliki fungsi yang sama dalam cucian.

Baca Juga: Satu Indonesia Bisa Senang, Ternyata Gampang Banget Membersihkan Minyak pada Wadah Plastik Cuma Pakai Bahan Ini

Baking soda adalah bubuk alkali yang sangat ringan yang sedikit meningkatkan pH air saat dicampur.

Ini juga merupakan antiseptik ringan yang akan mencegah pertumbuhan bakteri.

Ternyata begini manfaat baking soda untuk mencuci pakaian.

1. Mencerahkan pakaian putih dan berwarna

Siapa sangka, salah satu manfaat baking soda untuk mencuci pakaian yakni bisa mencerahkan warna kain, Moms.