Begini Cara Praktis Dapatkan Warna Merah Alami Pada Bibir

By Radita Milati, Selasa, 20 Februari 2018 | 17:27 WIB
()

Nakita.id - Setiap wanita pasti menginginkan bibir pink merona alami tanpa harus menggunakan pewarna bibir.

Namun, sayangnya tidak semua wanita terlahir dengan warna bibir pink alami, Moms.

Ketidaktahuan wanita mengenai perawatan bibir, justru malah membuat bibir menjadi semakin menghitam.

BACA JUGA: Kentang Goreng Saus Mayo, PIlihan Tepat Camilan Gurih Menggoda

Untuk membuat warna bibir menjadi pink merona alami, tidak sedikit produk yang mengaku mampu membuat warna bibir menjadi pink merona alami, baik itu produk bermerk, tanpa merk, lokal, bahkan sampai produk internasional.

Namun, ada acara alami yang bisa dilakukan untuk memerahkan bibir dengan bahan-bahan yang jelas keamanannya dan tidak menimbulkan efek samping: 

1. Jeruk nipis

Selain dipercaya dan terbukti ampuh mencerahkan wajah, jeruk nipis juga nyatanya dapat digunakan untuk memerahkan bibir yang hitam.

Kandungan vitamin C yang tinggi pada jeruk nipis akan memberikan kulit bibir tampak lebih cerah dan menghilangkan warna gelap pada bibir.

2. Gula Pasir

Gula pasir dapat dipercaya membantu mengelupaskan sel kulit mati pada bibir.

Sel kulit mati dapat membuat bibir terlihat gelap dan kusam.

3. Tisu

Digunakan untuk membersihkan bibir.

Tisu juga bisa diganti dengan handuk basah.

4. Es Batu

Es batu memang tidak memiliki warna yang dapat memerahkan bibir.

Tetapi efek dari dinginnya es dapat memicu pembuluh darah berkonstruksi atau menyempit, sehingga memberikan tekanan yang lebih besar.

BACA JUGA: Biasa Menjadi Campuran Kopi, Krimer Ternyata Penyebab Tumpukkan Lemak Perut!

5. Madu

Madu engandung antioksidan yang mampu menjaga kulit selalu tampak muda dan mencegah keruta pada bibir.

Caranya:

- Gosok bibir secara perlahan menggunakan jeruk nipis selama 10-15 menit.

- Setelah itu, oleskan madu secukupnya di seluruh bagian bibir yang hitam.

- Kemudian tempelkan gula pasir secukupnya di bibir dan gosokan lagi secara perlahan selama 5-10 menit.

- Setelah selesai diamkan bibir selama 20-30 menit hingga terasa mengering.

- Selanjutnya, setelah mengering oleskan es batu secara terus menerus hingga bibir bersih dari gula dan madu.

- Lalu bersihkan bibir sambil menggosok dengan sangat perlahan menggunakan tisu atau handuk basah selama 3-5 menit.

BACA JUGA: Intip Video Menggemaskan Pemotretan Anak Rinni Wulandari dan Jevin

Hasil yang akan Moms rasakan, sel-sel kulit mati akan berubah menjadi kulit halus pada bibir yang terkelupas.

Sehingga bibir Moms akan merah secara alami.

Nah, Moms selamat mencoba ya!