Umur Ayah Tunggal Lebih Singkat Dibanding Ayah yang Punya Pasangan

By Soesanti Harini Hartono, Selasa, 20 Februari 2018 | 19:27 WIB
Ayah tunggal berisiko hidup lebih pendek karena gaya hidup yang tidak sehat. ()

Di Eropa, Denmark berada di puncak daftar rumah tangga orangtua tunggal yang merupakan 30% dari total populasi.

BACA JUGA: Wujudkan Kaki Lembut, Indah Tanpa Masalah Hanya dengan Bahan Alami Ini 

Dari jumlah tersebut, 23% adalah perempuan, dan 7% oleh laki-laki, menurut pengelompokan negara kaya OECD.

Persentase yang sesuai adalah 19 banding 4 untuk Prancis; 14 banding 5 untuk Swedia, 17 banding 2 untuk Jerman dan 16 banding 3 untuk Kanada .

Tetapi, tingkat kependudukan tunggal lebih tinggi di banyak negara berpenghasilan rendah, terutama di Afrika, menurut Joseph Chamie, mantan direktur Divisi Penduduk U.N.

Hampir 40% anak-anak di Afrika Selatan, misalnya, memiliki ibu mereka sebagai orangtua tunggal, dan 4% memiliki seorang ayah yang sendirian.

Negara lain dengan porsi besar rumah tangga dengan orangtua tunggal termasuk Mozambik (36%), Republik Dominika (35%), Liberia (31%), dan Kenya (30%).

Laporan Chamie menyebutkan, pada 2016 dari 2,3 miliar anak-anak di dunia, 14%- atau 320 juta - tinggal di rumah tangga dengan orangtua tunggal.

BACA JUGA: Moms Ingin Chat Teman Tapi Lupa Belum Simpan Nomor? Ikuti Langkah ini! 

Berita baiknya, ayah tunggal memiliki sedikit keunggulan dibanding ibu tunggal.

Periset di University of Illinois menemukan bahwa ayah tunggal memiliki penghasilan 2/3 lebih banyak dibanding penghasilan ibu tunggal. (*)